INDOSPORT.COM - Penyerang asal Kepulauan Riau, Ramadhan Sananta, ogah jemawa setelah mencetak gol ketiga untuk Persis Solo. Ia akan fokus penuh menuju kompetisi Liga 1 2023/24.
Ramadhan Sananta lagi-lagi membuktikan kelasnya sebagai seorang mesin gol baru bagi Persis Solo jelang Liga 1 2023/24.
Ia sukses mencetak satu dari tiga gol Laskar Sambernyawa ke gawang Persebaya dalam uji coba di Stadion Manahan, Sabtu (24/06/23) lalu.
Gol terjadi setelah sambaran keras Ramadhan Sananta di area kotak penalti menghujam deras ke gawang Persebaya yang dijaga Andhika Ramadhani.
Gol itu menjadi yang ketiga secara beruntun dicetak Sananta. Dalam dua uji coba sebelumnya melawan Barito Putera dan Jeonbuk Hyundai Motors, Sananta rutin mencetak gol lewat sundulan kepala.
Tiga gol ini jelas memiliki arti penting bagi Sananta. Lagi-lagi Sananta bisa memberi bukti bahwa ketajamannya tak bergantung bintang PSM Makassar, Wiljan Pluim, seperti dikatakan netizen di media sosial.
"Bagi saya ya enggak masalah mereka (netizen) mau bicara gimana-gimana tentang saya. Sampai saat ini saya masih harus bekerja keras terus," kata Sananta, Sabtu (24/6/23) malam WIB.
Sebagai bomber lokal yang baru berusia 22 tahun, Sananta menyadari ada banyak orang yang menginginkannya terus ganas di depan gawang lawan.
Ketika namanya tak ada dalam daftar skuat Timnas Indonesia melawan Argentina, Sananta tak tumbang. Justru hal itu dijadikan sebagai motivasi untuk terus melangkah ke depan dan menjadi top skor Liga 1 2023/24.