INDOSPORT.com - Raksasa teknologi asal Amerika Serikat, Apple, dikabarkan punya andil mendatangkan Lionel Messi ke Inter Miami.
Berita kepindahan Lionel Messi dari Paris Saint-Germain ke Inter Miami menggemparkan banyak pihak. Kabar ini menjungkirbalikkan spekulasi yang beredar jika sang megabintang akan kembali ke Barcelona atau hijrah ke Arab Saudi.
Namun, Messi justru memilih Inter Miami, klub yang baru didirikan pada 2018. Klub yang didirikan legenda Manchester United, David Beckham, tersebut juga baru ikut kompetisi MLS pada 2020.
Beberapa sumber menyebut jika kepindahan Messi ke Inter Miami turut dimotivasi oleh banyaknya sponsor yang mengiringi sang megabintang.
Hal ini sempat dibahas oleh akun Instagram @makeshift_project dalam video yang diunggah pada 14 Juni lalu.
"Ini (kontrak Messi) tidak pernah terjadi sebelumnya dalam dunia olahraga. Dia akan mendapat 125-150 juta dolar AS dalam 2,5 tahun," ujar orang dalam video tersebut.
"Semua tim MLS berkontribusi untuk membayar gajinya. Alasannya, saat mereka datang untuk bermain di stadion (Inter Miami), akan menjadi pusat perhatian."
"Mereka (Inter Miami) sepertinya tidak akan menjual tiket di bawah 800 dolar AS untuk pertandingan yang dihadiri Messi."
"Messi juga akan mendapat bagian dari langganan Apple TV, juga persentase dari penjualan jersey."
Lantas, sejauh apa Apple berkontribusi dalam kedatangan Messi ke Inter Miami?