INDOSPORT.COM – Deretan rumor transfer Inter Milan yang terjadi sepanjang Senin (26/06/23), sang raksasa Liga Italia terlihat makin agresif dan coba menggaet sejumlah bintang anyar lagi.
Memasuki pekan ketiga di bursa transfer musim panas 23/24, Inter Milan tampaknya makin serius untuk merombak skuat mereka demi ambisi menjuarai Liga Italia.
Tercatat, Inter Milan telah dipastikan mendapat tiga pemain baru yakni Marcus Thuram yang didatangkan secara bebas transfer, Cesar Azpilicueta dari Chelsea hingga Yann Aurel Bisseck.
Meski belum resmi diperkenalkan, namun pakar transfer asal Italia, Fabrizio Romano menyebut bahwa Inter Milan sudah 99% mendapatkan para bintang diatas.
Walau sudah mendapatkan tiga pemain baru, namun pergerakan Inter Milan tampaknya belum berhenti di bursa transfer musim panas ini.
Manajemen Si Ular bahkan disebut bakal mendatangkan sejumlah bintang anyar lagi sebelum kompetisi Liga Italia 23/24 bergulir.
Salah satu nama yang jadi target Inter Milan adalah Alvaro Morata. Melansir dari laman La Gazzetta dello Sport menyebutkan bahwa Alvaro Morata dipersiapkan Inter Milan apabila Romelu Lukaku tidak bisa dipermanenkan.
Los Rojiblancos bersedia melepas sang attacante apabila ada yang mau menawar di kisaran 10 juta Euro.
Jauh lebih murah dari Lukaku yang kabarnya baru bisa ditebus dengan mahar empat kali lipat dari Morata.
Tak cuma Alvaro Morata, masih ada beberapa nama kejutan lain yang masuk dalam daftar belanja Inter Milan.