Setelah Di-PHP Thuram, AC Milan Kepincut dengan Alvaro Morata tapi…
AC Milan berminat untuk menggaet striker Atletico Madrid, Alvaro Morata, tetapi menemui halangan karena lagi-lagi adanya Inter Milan.
Calciomercato mengabarkan bahwa ketertarikan AC Milan pada Alvaro Morata itu tak lepas dari situasi kontrak sang pemain yang tersisa setahun lagi bersama Atletico Madrid.
Namun, rupanya Rossoneri tak sendiri dalam perburan tanda tangan striker asal Spanyol tersebut sebab Inter Milan juga lagi-lagi merecoki transfer rival sekotanya itu.
Selain itu, AS Roma juga dikabarkan tertarik untuk meminang bomber berusia 30 tahun tersebut setelah gagal merekrut striker West Ham United, Gianluca Scamacca.
Alvaro Morata sendiri ingin pulang ke Liga Italia, tetapi AC Milan disebut bukan menjadi tujuan pasti yang akan dilabuh eks bintang Juventus itu di bursa transfer musim panas 2023 ini.
Selain itu, tiga klub Liga Italia itu nyatanya juga tak sendiri sebab klub Liga Arab Saudi, Al Taawon, juga berminat untuk meminangnya.
Tentu jika disuguhkan uang berkoper-koper dari Arab Saudi, Morata kemungkinan besar bakal melupakan asanya untuk pulang ke Liga Italia.
Statistik eks bintang Real Madrid bersama Los Rojiblancos itu juga terbilang cukup oke di mana ia mencatatkan 13 gol dan 2 assists dalam 36 penampilan di Liga Spanyol.
AC Milan jika ingin memboyong Alvaro Morata dari Atletico Madrid, mereka kiranya harus merogoh kocek lebih dari 20 juta euro atau sekitar 347,63 miliar rupiah.
Hal ini juga tak lepas dari situasi Al Taawon yang pastinya bisa menawar lebih tinggi. Namun, jika harus bersaing dengan klub kaya raya, AC Milan tampaknya malah lebih baik mundur dari perebutan Alvaro Morata.