Arema FC Kemas Perkenalan Tim Jelang Liga 1 Lebih Sederhana, tapi Sarat Makna

Arema FC tak cuma hanya menggelar sesi doa bersama saja dalam acara perkenalan tim di pintu utama Stadion Kanjuruhan Malang, Kamis (29/06/23).
Namun, tim asuhan duet pelatih Joko Susilo dan I Putu Gede itu juga menyertakan program latihan di lapangan luar Stadion Kanjuruhan.
Hal ini adalah pertama kali setelah Arema FC nyaris satu tahun tak kembali lagi ke Kanjuruhan, sejak tragedi yang terjadi pada Sabtu (01/10/22) silam.
"Ya setelah lama tidak ke sini, tim latihan di Kanjuruhan lagi. Bagaimanapun, di sini ada momen penting meski tragedi," Wiebie Dwi Andriyas menerangkan.
"Saya lihat para pemain sudah tak tampak trauma. Cuma untuk melupakan, ya mungkin tidak akan bisa. Untuk mengenang saja melalui doa dan latihan di sini," ujar dia.
Sesi latihan di lapangan luar Stadion Kanjuruhan juga sekaligus menjadi yang terakhir di Malang, sebelum tim away ke Tangerang.
Lantaran pada jadwal pertama kompetisi Liga 1, Arema FC away lebih dulu ke markas Dewa United pada Minggu (02/07/23) mendatang.
Tak pelak, kembalinya TIm Singo Edan kembali berlatih di Kanjuruhan memancing masyarakat sekitar yang telah lama tak melihat skuat tim.
Tepatnya setelah tragedi usai Derby Jatim antara Arema FC versus Persebaya terjadi, skuat Arema FC nyaris tak pernah lagi berkegiatan Kanjuruhan.
Namun, setidaknya ada tiga kali momen Johan Ahmat Farizi dkk mengunjungi markas utamanya itu setelah tragedi terjadi.