In-depth

Diam-diam Timnas Indonesia Punya Jebolan Piala Dunia U-17, Siapa Saja?

Sabtu, 1 Juli 2023 20:28 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© Herry Ibrahim/INDOSPORT
Selebrasi Jordi Amat usai cetak gol kedua Timnas Indonesia ke gawang Burundi. Copyright: © Herry Ibrahim/INDOSPORT
Selebrasi Jordi Amat usai cetak gol kedua Timnas Indonesia ke gawang Burundi.
2. Jordi Amat

Selain Shin Tae-yong, Bima Sakti dan skuad Timnas Indonesia U-17 bisa mencoba menanyakan pengalaman kepada Jordi Amat yang pernah tampil di Piala Dunia U-17.

Bek kelahiran Barcelona ini pernah bermain di Piala Dunia U-17 2009 bersama Spanyol U-17 angkatan Koke, Isco, dan Pablo Sarabia.

Pada Piala Dunia U-17 2009 itu, Jordi Amat menjadi pilihan utama Ginez Melendez selaku pelatih di lini pertahanan Spanyol U-17.

Jordi Amat mampu membawa Spanyol U-17 hingga babak semifinal dengan tampil sebanyak lima kali dari enam pertandingan yang dilakoni timnya dari babak grup.

Nahas di babak semifinal Jordi Amat gagal mengantarkan Spanyol melangkah ke babak final usai gawang timnya dibobol sebanyak tiga kali oleh Nigeria sehingga kalah 1-3.

Hal ini membuat Jordi Amat dan Spanyol bertarung di perebutan tempat ketiga. Di laga kontra Kolombia U-17 ini, ia tak bermain dan timnya berhasil merebut tempat ketiga usai menang 1-0.