Bursa Transfer

Tumbalkan 3 Bintang, Skenario Super Gila AC Milan Tikung Ryan Gravenberch

Sabtu, 1 Juli 2023 21:24 WIB
Penulis: Agustinus Rosario | Editor: Isman Fadil
© Reuters/Daniele Mascolo
Penyerang AC Milan, Divock Origi, menjadi salah satu pemain yang berpeluang dilepas Rossoneri pada musim panas ini. Copyright: © Reuters/Daniele Mascolo
Penyerang AC Milan, Divock Origi, menjadi salah satu pemain yang berpeluang dilepas Rossoneri pada musim panas ini.
Siap Lego Origi, Rebic, dan Yacine Adli

pun tiga pemain yang siap dilepas oleh Rossoneri adalah Divick Origi, Ante Rebic, dan Yacine Adli. Ketiganya dianggap kurang memberikan kontribusi untuk tim, padahal dibayar cukup mahal.

Sejak didatangkan gratis pada 2022 lalu, Divock Origi gagal nyetel dengan permainan AC Milan. Berhubung didatangkan gratis, penjualan Divock Origi dimaksudkan agar Rossoneri mendapat keuntungan sekaligus mengurangi beban gaji.

Nama kedua adalah Ante Rebic. Pemain ini sejatinya sempat menjadi andalan AC Milan dalam beberapa musim terakhir.

Sayang, cedera dan usianya yang menua membuat Rossoneri berniat melepasnya. Dengan kontrak yang tersisa hingga 2025, AC Milan ingin penjualan Ante Rebic bisa menambah dana belanja penyerang.

Terakhir, ada Yacine Adli. Pemain yang berposisi sebagai gelandang ini dianggap tak masuk skema sang pelatih, Stefano Pioli. 

Rekap Lengkap Bursa Transfer Resmi AC Milan Musim 2023/24

Pemain Masuk

Ruben Loftus-Cheek (Dibeli dari Chelsea)
Marco Sportiello (Free Transfer dari Atalanta)
Andreas Jungdal (Kembali dari pinjaman - Altach)
Mattia Caldara (Kembali dari pinjaman – Spezia)
Marco Brescianini (Kembali dari pinjaman – Cosenza)
Daniel Maldini (Kembali dari pinjaman – Spezia)
Antonio Mionic (Kembali dari pinjaman – Alessandria)
Marko Lazetic (Kembali dari pinjaman – Altach)
Marco Nasti (Kembali dari pinjaman – Cosenza)
Bob Murphy Omoregbe (Kembali dari pinjaman – Torres)

Pemain Keluar

Sandro Tonali (Dijual - Newcastle United)
Lorenzo Colombo (Pinjaman – Lecce)
Antonio Mirante (Bebas Transfer)
Ciprian Tătărușanu (Bebas Transfer)
Gabriele Bellodi (Bebas Transfer)
Zlatan Ibrahimovic (Bebas Transfer)
Sergino Dest (Akhir Pinjaman – Barcelona)
Tiemoue Bakayoko (Akhir Pinjaman – Chelsea)
Brahim Diaz (Akhir Pinjaman - Real Madrid)
Aster Vranckx (Akhir Pinjaman - VfL Wolfsburg)

*Per Kamis (29/06/2023)