Liga Indonesia

Dikalahkan Persebaya Lagi, Silenzio Stampa Suporter Persis Solo di Manahan

Minggu, 2 Juli 2023 03:03 WIB
Penulis: Nofik Lukman Hakim | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Suporter Persis Solo. Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT Copyright: © Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT
Suporter Persis Solo. Nofik Lukman Hakim/INDOSPORT

INDOSPORT.COM - Suporter Persis Solo melakukan silenzio stampa, alias berdiam tak bersuara setelah kekalahan dari Persebaya Surabaya 2-3 pada pembuka Liga 1 2023-2024.

Hanya seratusan suporter Persebaya yang kemudian bersuara di Stadion Manahan Solo, Sabtu (01/07/23). Persis Solo punya niat balas dendam setelah kekalahan menyakitkan pada laga uji coba.

Niatan itu seperti akan terwujud ketika Ramadhan Sananta menit ke-50 dan Moussa Sidibe menit ke-53 mencetak gol bagi Persis Solo.

Dua gol tersebut menjadi balasan setelah Persebaya Surabaya unggul terlebih dahulu lewat penalti Bruno Moreira pada menit ke-30.

Namun lagi-lagi, Persis Solo tak belajar dari kesalahan pada uji coba lalu. Persebaya mencuri dua gol tambahan lewat proses serangan cepat dari sektor kanan.

Persebaya mengamankan tiga poin pertama musim ini berkat gol Bruno menit ke-64 dan gol bunuh diri Faqih Maulana menit ke-84.

Kekalahan itu menghadirkan kekecewaan dari suporter. Belasan ribu suporter yang menyaksikan secara langsung di Manahan meluapkan kekecewaannya.

Mereka tak bersuara ketika anthem Satu Jiwa diputar usai pertandingan. Aksi itu membuat situasi stadion untuk beberapa menit terasa sunyi.

Setelah anthem selesai, kekecewaan suporter semakin menjadi-jadi. Tak semua pemain mau berkeliling menyapa para suporter di tribun utara, timur dan selatan.

Hanya Rian Miziar saja bersama Taufiq Febriyanto dan Arkhan Kaka Putra Purwanto yang kemudian tetap datang. Mereka datang legawa menerima protes keras dari suporter atas kekalahan dari Persebaya.

Bek Persis Solo, Jaimerson Xavier, menerima reaksi keras suporter atas kekalahan pada pembuka Liga  2023-2024. Namun, ia menyebut ini barulah laga perdana.

"Ini sepak bola, ini normal. Ini pertandingan pertama dan kita kalah. Saya respect sama suporter yang melakukan protes. Kami minta maaf sama suporter," kata Jaimerson Xavier usai pertandingan.

Menurut Jaime, sapaan akrabnya, Persis Solo tak pantas mendapat kekalahan ini. Laskar Sambernyawa sudah berjuang untuk mendapatkan kemenangan di kandang sendiri.

"Sekarang kita bersama pelatih fokus di dalam tim. Ini proses, harusnya Persis Solo bisa menang, tapi ini bagian dari proses. Saya respect sama suporter, tidak ada masalah (dengan protes)," ungkap Jaime.