In-depth

Jurgen Klopp Semringah, Liverpool Kini Punya Dua Titisan Steven Gerrard

Selasa, 4 Juli 2023 22:44 WIB
Editor: Nugrahenny Putri Untari
© Shaun Botterill/Getty Images
Liverpool saat ini mengantongi dua titisan Steven Gerrard sekaligus di skuad Liverpool miliknya. Foto: Shaun Botterill/Getty Images. Copyright: © Shaun Botterill/Getty Images
Liverpool saat ini mengantongi dua titisan Steven Gerrard sekaligus di skuad Liverpool miliknya. Foto: Shaun Botterill/Getty Images.
Szoboszlai dan Alexander-Arnold Titisan Gerrard

Hal itu membuat Dominik Szoboszlai mengantongi kekuatan (power) dan akurasi apik saat mengukur tendangan yang akan ia eksekusi.

Gelandang kelahiran Szekesfehervar ini juga bisa menjadi salah satu penalty taker yang bisa Jurgen Klopp andalkan di Liverpool.

Sepanjang kariernya, Dominik Szoboszlai telah mencetak 15 gol lewat tendangan titik putih, baik saat bermain untuk RB Leipzig, Timnas Hungaria, maupun FC Liefering.

Uniknya, The Tactical Times mencatat pemain berusia 22 tahun ini selalu menyasar ke area kanan bawah gawang lawan.

Para kiper pun nampak sudah hafal dengan kebiasaan ini, namun akurasi alias ketepatan tendangan Dominik Szoboszlai selalu berada di luar nalar.

Sejauh ini, ia hanya gagal mengeksekusi satu tendangan penalti yakni saat awal-awal bergabung ke RB Leipzig dari RB Salzburg.

Aksinya menendang ke spot biasanya, ternyata tidak disangka-sangka, bisa diatasi kiper Bayer Leverkusen, Lukas Hradecky.

Namun selain Dominik Szoboszlai, Jurgen Klopp juga bisa melihat jelmaan Steven Gerrard dalam diri salah satu pemain yang sudah lama berada di skuadnya.

Siapa lagi kalau bukan Trent Alexander-Arnold. Tidak berbeda jauh dari Steven Gerrard, ia lahir dan besar di Liverpool, jebolan akademi, dan calon kapten masa depan The Reds.

Selain itu, ia memiliki kualitas serupa Steven Gerrard dan Dominik Szoboszlai, yakni kemampuan mencetak gol dari tendangan bebas dan jarak jauh.