Bursa Transfer

Manchester United Gagal Boyong Sofyan Amrabat, Barcelona Semringah

Selasa, 4 Juli 2023 18:30 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Eva Korinkova
Manchester United gagal memboyong Sofyan Amrabat di bursa transfer musim panas ini. Hal itu membuat Barcelona semringah. (Foto: REUTERS/Eva Korinkova) Copyright: © REUTERS/Eva Korinkova
Manchester United gagal memboyong Sofyan Amrabat di bursa transfer musim panas ini. Hal itu membuat Barcelona semringah. (Foto: REUTERS/Eva Korinkova)

INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester, United gagal memboyong Sofyan Amrabat di bursa transfer musim panas ini. Hal itu membuat Barcelona semringah.

Manchester United dan Barcelona menjadi 2 tim yang berminat untuk mendatangkan Sofyan Amrabat pada jendela bursa transfer yang dibuka Juli ini.

Hal tersebut dikarenakan Manchester United dan Barcelona terkesan dengan penampilan yang ditunjukkan oleh Sofyan Amrabat.

Terbukti, Amrabat selalu menjadi tumpuan Fiorentina dalam melakoni seluruh pertandingan. Serta, dirinya mampu mengantarkan Maroko ke semifinal Piala Dunia 2022.

Hanya saja, Man United harus gagal mendapatkan tanda tangan Sofyan Amrabat karena beberapa masalah yang ada.

Pertama, Manchester United kini harus mematuhi peraturan Financial Fair Play (FFP) yang diterapkan oleh UEFA.

Sementara itu, Man United telah mendatangkan Mason Mount dari Chelsea dengan mahar 60 juta poundsterling, atau setara dengan Rp1,1 triliun

Oleh sebab itu, Manchester United harus lebih berhemat dalam penandatanganan pemain baru di bursa transfer yang dibuka 1 Juli 2023.

The Red Devils, julukan Manchester United juga harus meminimalkan harga yang dikeluarkan untuk menebus Sofyan Amrabat dari Fiorentina.

Selain itu, satu kendala yang cukup fatal bagi Manchester United untuk bersaing dengan Barcelona dalam berburu Sofyan Amrabat di bursa transfer musim panas ini.