Erick Thohir Soal Renovasi JIS Telan 5 Triliun: Itu Pembohongan Publik!
Erick pun menjelaskan bahwa tidak hanya JIS semata yang akan direnovasi. Sebab sebelumnya pemerintah mengatakan ada 22 stadion yang bakalan direnovasi nantinya.
“Itu bukan hanya JIS, ada 22 stadion yang akan diperbaiki. Kalau dibilang anggarannya JIS aja 5 triliun, salah. 22 stadion itu anggarannya 1,9 triliun.”
“Saya mohon rekan-rekan media membantu polemik yang tidak penting. Kan kita ingin perbaiki ini sama-sama agar sukses Piala Dunia U-17 2023,” pinta Erick.
“Ada yang bilang juga U-20 dan U-17 berbeda, ya tapi tetep aja kejuaraan dunia. Memang kita mau gagal lagi? masa sudah diberi kesempatan digagalkan lagi oleh diri sendiri. Bangsa apa kita ketika gagal marah-marah, menang berjibaku saling menyalahkan.”
“Saya harap ini perdebatan yang tidak bermanfaat. Kita di sini PSSI jamin kita ingin perbaikan sepak bola tidak dalam konteks politik. ini benar-benar niat baik sama-sama perbaiki,” tutup mantan Presiden Inter Milan ini.