Sederet Alasan Christian Pulisic Lebih Baik di AC Milan ketimbang Chelsea
Hengkang ke AC Milan, Christian Pulisic juga tidak perlu khawatir karena ia akan menemui beberapa wajah familier di sana termasuk Olivier Giroud.
Keduanya sudah mengenal satu sama lain baik di dalam maupun luar lapangan, sehingga yang mereka butuhkan hanya rasa klik saat berada dalam pola permainan AC Milan kelak.
Tidak cuma Olivier Giroud, eks Chelsea lainnya yakni Ruben Loftus-Cheek dan Fikayo Tomori juga bisa membantu Christian Pulisic beradaptasi di AC Milan.
Tidak ketinggalan, Yunus Musah (Valencia), rekan senegaranya dari Amerika Serikat, yang mungkin bisa direkrut AC Milan dari Valencia.
Singkat kata, kepindahan ke AC Milan bak lembaran baru bagi Christian Pulisic. Selain memperbaiki karier, ini juga kali pertama baginya merumput di Liga Italia.
Seblumnya, pemain bernama lengkap Christian Mate Pulisic ini baru sempat bermain untuk klub Liga Jerman, Borussia Dortmund, sebelum ke Chelsea.
Kini, tentu patut dinanti akan seperti apa sepak terjang Christian Pulisic setelah mendarat di AC Milan pada bursa transfer pemain kali ini.
Selama berseragam The Blues, ia sudah tampil di 145 pertandingan untuk Chelsea di semua kompetisi, mencetak 26 gol dan 21 assist.
Meski mengalami masa sulit di Stamford Bridge, Christian Pulisic sejatinya sudah memenangkan trofi-trofi bergengsi seperti Liga Champions dan Piala Dunia Antarklub.