In-depth

Jose Mourinho Ketagihan Cita Rasa Manchester United di AS Roma, Bidik 4 Bintang Lagi

Minggu, 9 Juli 2023 14:22 WIB
Editor: Juni Adi
© Instagram@officialasroma
Pertandingan antara AS Roma vs Juventus pada laga Serie A Italia. (Foto: Instagram@officialasroma). Copyright: © Instagram@officialasroma
Pertandingan antara AS Roma vs Juventus pada laga Serie A Italia. (Foto: Instagram@officialasroma).

INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AS Roma semakin rajin dalam dua musim terakhir untuk memboyong para pemain Manchester United, Jose Mourinho tampaknya ketagihan dengan kontribusinya.

Setelah beberapa hari jendela transfer pemain antar klub Eropa dibuka mulai 01 Juli 2023, AS Roma sedikit terlambat dengan aktif baru-baru ini.

Sejauh ini tim asal Ibu Kota Italia itu sudah sukses mendaratkan dua pemain anyar secara gratis yakni Houssem Aouar dari Lyon dan Evan Ndicka dari Eintracht Frankfurt.

Tetapi dua penggawa baru nampaknya belum cukup untuk menambal lubang kekurangan tim musim depan, mengingat banyak juga pemain yang hengkang dari AS Roma musim panas ini.

Sejumlah nama telah dirumorkan masuk dalam daftar belanja AS Roma, tetapi yang terbaru mayoritas diwarnai oleh para pemain Manchester United.

Dilansir dari Daily Mail, Serigala Roma mengincar empat nama sekaligus yaitu Donny van De Beek, Scott McTominay, Fred dan Mason Greenwood di bursa musim panas kali ini.

Untuk Mason Greenwood, Roma berminat meminjamnya sesuai kemauan MU. Setan Merah dinilai tidak mau menjual Greenwood.

Tapi cuma mau meminjamkan demi si penyerang dapat kembali menemukan performanya setelah tidak bermain selama semusim.

Sedangkan dua nama lainnya, Fred dan McTominay, Manchester United memang sudah berencana untuk melepasnya secara permanen. Pelatih Erik ten Hag nampaknya tidak puas dengan performa mereka.

Alhasil Fred dan McTominay musim lalu lebih sering menghangatkan bangku cadangan, lantaran kalah bersaing dengan Casemiro dan Christian Eriksen.

Ditambah lagi Manchester United sudah kedatangan Mason Mount sehingga kesempatan menambah menit bermain musim depan semakin kecil.