Liga Inggris

Rumor Transfer Liverpool: Kans Gagal Gaet Lavia, 3 Pemain Auto Berjaya?

Rabu, 12 Juli 2023 01:06 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Subhan Wirawan
© Instagram@romeo_lavia45
Rumor transfer Liga Inggris (Premier League), Liverpool, sajikan kans gagal gaet Romeo Lavia (Southampton) hingga tiga pemain tambahan buat auto berjaya. Copyright: © Instagram@romeo_lavia45
Rumor transfer Liga Inggris (Premier League), Liverpool, sajikan kans gagal gaet Romeo Lavia (Southampton) hingga tiga pemain tambahan buat auto berjaya.

INDOSPORT.COM – Rumor transfer Liga Inggris (Premier League), Liverpool, sajikan kans gagal gaet Romeo Lavia (Southampton) hingga tiga pemain tambahan buat auto berjaya.

Liverpool bisa saja gagal menggaet gelandang Southampton, Romeo Lavia, di bursa transfer musim panas 2023 ini bila Arsenal sukses merekrut Declan Rice.

Meriam London tinggal menunggu waktu saja untuk bisa mengumumkan gelandang berusia 24 tahun itu dari West Ham United.

The Hammers tentu mencari pengganti untuk mengganti Rice sehingga David Moyes selaku manajer membidik gelandang Southampton, James Ward-Prowse.

Situasi ini membuat Liverpool kemungkinan gagal menggaet Romeo Lavia lantaran Southamton pastinya ogah kehilangannya sekaligus James Ward-Prowse di bursa transfer yang sama.

Pengecualian terjadi apabila West Ham tak jadi merekrut Ward-Prowse sehingga gelandang berpaspor Belgia itu bisa berlabuh ke Anfield Stadium.

Namun, the Reds sendiri juga tak sendiri dalam memburu eks pemain Manchester City itu sebab Arsenal, Manchester United, dan Chelsea turut mengincarnya.

Maka dari itu, the Saints mencoba untuk memagari pria berusia 19 tahun itu dengan melabelinya 50 juta poundsterling yang kiranya sepadan dengan kualitas yang ditawarkan sang pemain.

Manchester City kiranya akan mendapatkan 10 juta poundsterling dari penjualan Romeo Lavia mengingat the Citizens menanamkan klausul penjualan sebesar 20 persen saat membuangnya ke Southampton.

Sementara itu, Liverpool diprediksi dapat kembali berjaya lagi jika sukses merekrut tiga pemain baru, termasuk Romeo Lavia.