INDOSPORT.COM - Bali United baru saja membuat keputusan mengejutkan dengan melepas pemain kawakan, Brwa Nouri usai menelan dua kekalahan beruntun di Liga 1 2023-2024.
Kabar Bali United mengakhiri kerja sama dengan Brwa Nouri diumumkan oleh laman resmi klub berjulukan Serdadu Tridatu pada Kamis (13/07/23) sore WIB.
Dalam judul artikel, laman resmi Bali United mengucapkan terimakasih kepada Brwa Nouri karena telah membatu klub meraih juara Liga 1 sebanyak dua kali.
"MATUR SUKSMA DUA TROFI LIGA 1! BRWA NOURI DAN BALI UNITED SEPAKAT AKHIRI KERJA SAMA MUSIM INI" tulis judul laman resmi Bali United.
Sementara itu, Chief Executive Officer (CEO) Bali United, Yabes Tanuri juga ikut buka suara. Ia mengucapkan terima kasih yang mendalam atas dedikasi, perjuangan dan kebersamaan dengan pemain asing asal Irak tersebut.
“Kita semua pastinya mengucapkan rasa terima kasih atas dedikasi, perjuangan dan kerja keras selama ini untuk Bali United. Dia (Nouri) juga turut membantu Bali United memiliki prestasi yang bagus untuk tim ini," ujar Yabes Tanuri.
"Dia salah satu gelandang bertahan terbaik yang pernah dimiliki oleh Bali United dan bisa menjadi contoh untuk pemain lain," pungkasnya.
Seperti diketahui, Brwa Nouri bergabung ke Bali United sejak 2018 lalu. Klub kebanggaan Semeton ini menjadi klub pertama dan satu-satunya yang pernah dibelanya di Indonesia.
Brwa Nouri sebenarnya sempat dipinjamkan ke klub Irak, Zakho SC pada Januari 2021 lalu, saat kompetisi Liga 1 dihentikan karena virus Corona. Namun, peminjaman itu hanya berlangsung selama enam bulan.
Bersama Bali United, gelandang berusia 36 tahun tersebut sukses mempersembahkan dua kali gelar Liga 1 pada musim 2019 dan 2021-2022.
Pada Liga 1 2022-2023 lalu, ia masih menjadi andalan Serdadu Tridatu. Bermain dalam 28 laga, Bali United musim lalu mampu finis di posisi kelima klasemen.
Hanya saja di Liga 1 2023-2024 ini, Bali United besutan Stefano Cugurra Teco apes di awal musim. Brwa Nouri dkk kalah dalam dua laga awal melawan PSS Sleman (0-1) dan Borneo FC (1-3) dan kini menjadi juru kunci klasemen.