In-depth

Bedah Formasi AC Milan Bersama Pemain-pemain Anyar yang Sudah Resmi Gabung, Dahsyat!

Kamis, 13 Juli 2023 18:13 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain AC Milan, Ismael Bennacer bersama Davide Calabria di laga leg pertama Liga Champions antara AC Milan vs Napoli pada Kamis (13/04/2023). (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo) Copyright: © REUTERS/Daniele Mascolo
Selebrasi pemain AC Milan, Ismael Bennacer bersama Davide Calabria di laga leg pertama Liga Champions antara AC Milan vs Napoli pada Kamis (13/04/2023). (Foto: REUTERS/Daniele Mascolo)
Formasi AC Milan

Daftar starting line-up AC Milan musim depan kemungkinan bakal ada perubahan dengan banyaknya pemain baru yang bergabung. Meski berbeda komposisi, pelatih Stefano Pioli tetap bakal menggunakan formasi yang sama.

Sejak membesut AC Milan pada paruh kedua musim 2019, Pioli jarang sekali mengubah formasi. Ia selalu memilih menggunakan pola 4-2-3-1.

Lini Belakang

Posisi kiper, kemungkinan Pioli masih akan mengandalkan Mike Maignan. Kiper berusia 28 tahun itu sudah terbukti kokoh di bawah mistar gawang, dengan beberapa kali penyelamatan pentingnya musim lalu.

Ia juga cukup pandai dalam membantu bangun serangan dari bawah, karena mempunyai akurasi operan yang bagus. Artinya Marco Sportiello hanya akan jadi pilihan kedua alias cadangan, jika Maignan berada dalam kondisi fit.

Di depan Mike Maignan ada empat bek kokoh, yakni duet bek tengah Fikayo Tomori dan Malick Thiaw, serta Theo Hernandez dan Davide Calabria yang mengisi posisi kiri dan kanan.

Lini Tengah

Sementara itu duet Ruben Loftus-Cheek dan Tijjani Reijnders di gelandang bertahan memberi tim kestabilan baik dalam bertahan maupun menyerang.

Juga ada nama Ismael Bennacer yang bisa menggantikan satu dari kedua double pivot Rossoneri itu saat dibutuhkan.

Di posisi nomor 10, ada Christian Pulisic. Ia bertugas sebagai pengatur serangan sambil mengatur tempo permainan dengan memberikan umpan-umpan manja juga untuk penyerang.

Di kedua sayap ada kombinasi muda berbahaya dalam diri Luka Romero dan Rafael Leao. Romero adalah pemain yang memiliki kekuatan fisik bagus.

Sehingga cukup stabil dalam membawa bola ke area pertahanan lawan, meski mendapat gangguan dari bek lawan. Ia juga memilik visi bermain yang baik tak heran dijuluki The Next Lionel Messi.

Semetara Leoa sulit tergantikan di sektor sayap kiri jika tidak cedera. Hal itu dibuktikan dengan penampilan suburnya musim lalu, yang menyumbang 16 gol dan 15 assist dari 48 pertandingan di semua kompetisi.

Lini Depan

Di lini depan, AC Milan tetap akan mengandalkan striker kawakan Olivier Giroud. Bomber berusia 36 tahun itu sejauh ini masih jadi bagian penting tim untuk merobek jala gawang lawan.

Musim lalu, ia membuat 18 gol dan 7 assist dari 47 penampilan di lintas ajang.

Susunan pemain baru AC Milan itu bisa diterapkan pada pertandingan perdana pramusim melawan Real Madrid nanti di Stadion Rose Bowl pada Minggu (23/07/23) mendatang.

AC Milan 4-2-3-1: Maignan; Calabria, Thiaw, Tomori, Theo Hernandez; Loftus-Cheek, Reijnders; Saelemaekers, Pulisic, Leao; Giroud.