Bursa Transfer

Juventus Kalah Start, Chelsea Segera Tebus Franck Kessie dari Barcelona

Kamis, 13 Juli 2023 05:45 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Subhan Wirawan
© REUTERS-Albert Gea
Klub Liga Italia, Juventus, kalah start dengan Chelsea dalam pembajakan Franck Kessie dari Barcelona di bursa transfer kali ini. REUTERS-Albert Gea Copyright: © REUTERS-Albert Gea
Klub Liga Italia, Juventus, kalah start dengan Chelsea dalam pembajakan Franck Kessie dari Barcelona di bursa transfer kali ini. REUTERS-Albert Gea

INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia, Juventus, kalah start dengan Chelsea dalam pembajakan Franck Kessie dari Barcelona di bursa transfer kali ini.

Juventus dan Chelsea bersaing untuk mendatangkan Franck Kessie dari Barcelona pada jendela bursa transfer yang dibuka 1 Juli 2023.

Hal tersebut dikarenakan Juventus dan Chelsea sangat membutuhkan sosok Franck Kessie di musim selanjutnya.

Meskipun sejatinya gelandang berpaspor Pantai Gading itu lebih sering duduk di bangku cadangan Barcelona pada 2022/2023.

Namun, Franck Kessie tetap mampu mencatatkan 3 assist dan tiga gol dari 43 laga yang dilakoni dengan Barcelona.

Selain itu, Kessie merupakan sosok dibalik keberhasilan Barcelona menggondol trofi Liga Spanyol dan Piala Super Spanyol 2022/2023.

Maka tak ayal jika Juventus dan Chelsea bersaing demi mendapatkan tanda tangan Franck Kessie di bursa transfer musim panas ini.

Bahkan, Juventus sebelumnya telah melayangkan tawaran ke Barcelona untuk menebus pemain berusia 26 tahun tersebut.

Namun, hingga kini Barcelona belum memberikan jawaban atas proposal yang dikirimkan oleh Juventus di atas.

Pasalnya, Chelsea lantas bergerak cepat untuk tebus Franck Kessie dari Barcelona pada bursa transfer musim panas ini.