In-depth

Bedah Kengerian Lini Depan Chelsea Usai Gaet Elye Wahi dan Neymar

Minggu, 16 Juli 2023 01:43 WIB
Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS/Eric Gaillard
Pemain PSG, Neymar, saat ingin merebut bola dari pemain Marseille di Coupe de France. Copyright: © REUTERS/Eric Gaillard
Pemain PSG, Neymar, saat ingin merebut bola dari pemain Marseille di Coupe de France.

INDOSPORT.COM - Lini depan klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea akan menjadi mengerikan bila sukses menderatkan Elye Wahi dan Neymar di bursa transfer.

Kabar mengejutkan muncul dari Chelsea, di mana klub yang berjulukan The Blues itu tengah menjajaki peluang memboyong Neymar seperti pada bursa trasfer kali ini.

Berdasarkan Transfermarkt, Neymar punya harga jual sebesar 60 juta euro. Kalau Chelsea memang berminat, mereka benar-benar harus mempersiapkan penawaran yang besar.

The Blues siap untuk memperjuangkan Neymar pada bursa transfer kalau winger asal Brasil itu memutuskan untuk meninggalkan Paris Saint-Germain (PSG).

Kontrak Neymar bersama PSG masih akan berakhir pada 2025. Sang pemain sebetulnya relatif minim rumor bakal meninggalkan raksasa Ligue 1 Prancis tersebut sebelum 2023 ini.

Sebab, besar kemungkinan pihak PSG masih akan mempertahankannya. Hal ini dikarenakan Kylian Mbappe sudah memutuskan untuk tidak memperpanjang kontrak.

Sementara itu, Chelsea kini sedang mencari striker baru yang lebih realistis ketimbang pemain Juventus, Dusan Vlahovic.

The Blues dilaporkan tengah membidik striker andalan Montpellier, Elye Wahi. Catatan 35 gol dan sembilan assist yang tentu menjadi salah satu catatan bagus untuk Chelsea mendatangkannya di bursa transfer musim panas 2023.

Menilik Transfermarkt.com, Elye Wahi, sendiri bernilai 35 juta euro dan tentu saja menarik Chelsea untuk merekrutnya.

Elye Wahi tentu akan jadi rekrutan menarik untuk memperkuat lini depan Chelsea di bursa transfer musim panas 2023 nanti.

Lantas seperti apa kengerian lini depan Chelsea bila sukses mendapatkan Elye Wahi dan Neymar pada bursa transfer musim panas 2023?