INDOSPORT.COM - Profil dan agama Oliver Bias, pemain blasteran Jerman-Filipina yang semakin santer dikabarkan merapat ke Persija Jakarta di Liga 1 Indonesia 2023/24.
Oliver Saludares Bias merupakan pemain berkebangsaan Filipina kelahiran Kota Jhangeorgenstadt, Jerman, 15 Januari 2001. Dia berposisi bek kanan dan berpostur 164 cm.
Pemain yang kini berusia 22 tahun ini mengawali karier junior bersama Erzgeb. Aue Junior. Bias hengkang ke RB Leipzig Junior pada 1 Juli 2015, berselang dua tahun kemudian naik ke U-17.
Berselang setahun, Oliver Bias kembali naik ke RB Leipzig U-19. Pada 14 Oktober 2020, dia direkrut Optik Rathenow, lalu musim berikutnya hijrah ke FC Nitra dengan status bebas transfer.
Pada 1 Juli 2021, Oliver Bias diboyong tim Filipina, Azkals Development Team. Berikutnya, ia sempat berseragam ke Chiangmai United, Thailand sebelum akhirnya kembali ke klub lamanya pada 1 Januari 2023.
Oliver Bias sudah memiliki sembilan caps bersama timnas Filipina U-23. Berdasarkan data Transfermarkt, saat ini nilai pasarnya berada di angka Rp869 juta. Dia kemungkinan menganut agama Kristen seperti orang-orang Jerman pada umumnya.
Memang nama Oliver Bias belakangan menjadi perbincangan, khususnya dari kalangan pecinta sepak bola Jakarta. Dirinya dikabarkan menjadi pemain asing kelima Persija.
Persija diketahui masih memiliki dua kuota pemain asing. Satu slot untuk pemain asing dari negara bebas dan satu slot Asia Tenggara.
Nah, nama Oliver Bias lah disinyalir menjadi pemain asing Persija Jakarta untuk mengisi kuota pemain dari Asia Tenggara.
Kabar merapatnya Oliver Bias sendiri memang belum dibuka secara pasti oleh Persija Jakarta. Namun, tanda-tanda bahwa dirinya menjadi pemain asing anyar Macan Kemayoran semakin jelas terbuka.
Presiden Persija Jakarta, Mohamad Prapanca, angkat bicara. Diakui dua pemain asing tersisa masih sedang dalam proses administrasi dan mereka adalah rekomendasi pelatih Thomas Doll.
“Dua pemain asing masih dalam proses administrasi. Pelatih Thomas Doll sudah menentukan siapa saja dua pemain asing tersebut,” ucap Prapanca beberapa waktu lalu.
Sementara itu, Wakil Presiden Persija Jakarta, Ganesha Putra, melempar kode yang lebih jelas. Satu pemain asing dari ASEAN pernah memperkuat negaranya.
“Kayaknya iya deh (bermain di timnas). Saya gak berani ngomong kalau itu masalahnya nanti tidak kejadian bagaimana. Gak mungkin saa buka sekarang gak lama lagi sudah mau deadline. Jadi, tunggu saja,” ucap Ganesha.
Persija Jakarta saat ini baru diperkuat oleh empat pemain asing di Liga 1 2023/24, antara lain Ondrej Kudela, Ryo Matsumura, Marko Simic dan Maciej Gajos.
Sementara itu di ajang Liga 1 2023-2024, Persija Jakarta saat ini menempati peringkat enam klasemen sementara. Hasil ini diraih usai Persija Jakarta meraih kemenangan perdana usai membungkam Bhayangkara FC dengan skor 4-1.