Bola Internasional

Hasil Pramusim PSG vs Le Havre: 2-0, Kemenangan Perdana Luis Enrique

Sabtu, 22 Juli 2023 00:12 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© REUTERS/Johanna Geron
Selebrasi Kylian Mbappe usai mencetak gol di laga Troyes vs PSG (08/05/23). (Foto: REUTERS/Johanna Geron) Copyright: © REUTERS/Johanna Geron
Selebrasi Kylian Mbappe usai mencetak gol di laga Troyes vs PSG (08/05/23). (Foto: REUTERS/Johanna Geron)

INDOSPORT.COM Hasil pramusim PSG vs Le Havre pada Jumat (21/07/2023) malam WIB, gol Hugo Ekitike dan Kylian Mbappe bawa Les Parisiens menang dalam debut Luis Enrique.

Bertanding di Campus PSG, sang tuan rumah Paris Saint Germain melakoni pertandingan pramusim perdana mereka dengan menghadapi tim kasta kedua Liga Prancis, Le Havre.

Pertandingan ini juga jadi partai debut Luis Enrique dalam membesut PSG. Pelatih asal Spanyol tersebut menggantikan posisi Christophe Galtier yang diberhentikan akhir musim lalu.

Menghadapi tim kasta kedua, Luis Enrique menurunkan trio Ismael Gharbi, Marco Asensio dan Lee Kang-in sebagai ujung tombak.

Unggul kualitas, PSG berhasil menguasai permainan dan mampu menciptakan banyak peluang berbahaya sepanjang babak pertama.

Akan tetapi rapatnya pertahanan Le Havre yang memasang lima pemain bertahan, membuat PSG kesulitan mencetak gol hingga jeda turun minum.

Terus menekan, akhirnya PSG berhasil membuka skor melalui sontekan Hugo Ekitike dari jarak jauh, Skor berubah 1-0 buat Les Parisiens.

Jelang pertandingan berakhir, PSG mampu memperbesar kedudukan lewat Kylian Mbappe yang baru dimasukan pada paruh kedua.

Memaksimalkan umpan Cher Ndour, penyerang 24 tahun tersebut sukses menjebol gawang Le Havre dan sekaligus memastikan kemenangan PSG dengan skor 2-0.

Usai laga menghadapi Le Havre, selanjutnya PSG akan menjalani pertandingan pramusim lain melawan Al Nassr pada 25 Juli 2023.