INDOSPORT.COM – Rumor bursa transfer klub Liga Italia (Serie A), Juventus, diwarnai dengan penolakan Lucas Vazquez hingga Cristiano Giuntoli turun gunung demi Romelu Lukaku.
Diketahui, setelah masa peminjamannya di Inter Milan berakhir pada 30 Juni lalu, Romelu Lukaku yang pulang ke Chelsea memang mendapatkan sejumlah penawaran.
Romelu Lukaku sempat diterpa rumor bakal dipermanenkan Inter Milan. Namun di waktu bersamaan, dia justru menjalin komunikasi dengan rival berat Inter Milan yakni Juventus.
Inter Milan yang kecewa langsung keluar dari proses negosiasi untuk mendapatkan jasa pemain berpaspor Belgia tersebut.
Saat Juventus menjadi tujuan yang masuk akal bagi Romelu Lukaku, sang pemain kembali bermasalah dengan klubnya kala menolak tawaran Al Hilal yang menawarkan mahar 50 juta euro (Rp842,9 miliar).
Mahar fantastis tersebut pasalnya membuat Chelsea kepincut untuk menjual Romelu Lukaku ke Al Hilal dibanding ke klub lain meskipun sang pemain menolak.
Untuk saat ini, status Romelu Lukaku masih tertahan pada bursa transfer musim panas 2023. Untuk itulah, Juventus yang meminati Romelu Lukaku, bergerak cepat
Menurut laporan Calciomercato, Direktur Olahraga Juventus, Cristiano Giuntoli, rela turun gunung dengan terbang ke London untuk merundingkan kesepakatan dengan Chelsea soal Romelu Lukaku.
Keadaan ini menjadi salah satu bentuk keseriusan Juventus untuk mendapatkan Romelu Lukaku di bursa transfer musim panas 2023.
Rumor bursa transfer Juventus berikutnya diramaikan dengan kabar penolakan bintang Real Madrid, Lucas Vazquez.