Timnas Indonesia

Viral Lionel Sinathrya Ikut Seleksi Timnas U-17, Netizen Ributkan Status WNI atau Swiss

Minggu, 30 Juli 2023 13:45 WIB
Penulis: Ade Gusti | Editor: Prio Hari Kristanto
© Instagram/lionel.sinathrya
Pesepak bola muda Lionel Nathan Sinathrya memancing debat netizen soal status WNI saat dipanggil  seleksi Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023. Copyright: © Instagram/lionel.sinathrya
Pesepak bola muda Lionel Nathan Sinathrya memancing debat netizen soal status WNI saat dipanggil seleksi Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023.

INDOSPORT.COM - Pesepak bola muda Lionel Nathan Sinathrya Kartoprawiro memancing debat di antara netizen soal status WNI saat dipanggil mengikuti seleksi Timnas Indonesia U-17 untuk Piala Dunia U-17 2023.

Lionel Nathan Sinathrya Kartoprawiro diketahui merupakan putra sulung aktor kondang Indonesia, Darius Sinathrya dan presenter olahraga Donna Agnesia.

Lionel Sinathrya, begitu biasa dirinya dipanggil, sudah sejak lama menimba ilmu sepak bola di Eropa. Namun kini dirinya dipanggil untuk mengikuti pemilihan pemain Timnas Indonesia U-17.

Lionel mengikuti seleksi tersebut di Stadion 10 November, Surabaya, Jawa Timur, sebagaimana dikutip dari Instagram @lionel.sinathrya, (29/07/23).

Dalam unggahannya, Lionel mengenakan jersey Timnas Indonesia dan berlatih dengan beberapa pesepak bola muda lain yang juga dipanggil untuk seleksi menuju Piala Dunia U-17 2023.

Namun, pemuda yang memiliki darah keturunan Swiss dari sang Ayah menjadi sorotan lantaran status sebagai Warga Negara Indonesia (WNI) diragukan.

Perdebatan soal status WNI Lionel Sinathrya ini bermula dari unggahan akun @UpdateBolabola di Twitter saat memperkenalkan profil pemain yang baru berusia 14 tahun tersebut.

“Pemain keturunan Swiss yang berkarier di Prancis, Lionel Sinathrya ikuti seleksi Timnas U-17 di Surabaya. Lionel merupakan putra dari dari artis Darius Sinathrya dan Donna Agnesia,” tulis @UpdateBolabola.

Beberapa netizen meyakini bahwa Lionel Sinathrya adalah pemain Indonesia asli bukan keturunan karena kedua orang tuanya berstatus WNI.

Namun beberapa netizen juga meyakini bahwa Lionel Sinathrya bisa membela timnas Swiss jika dipanggil memperkuat negara Eropa tersebut suatu saat nanti.