INDOSPORT.COM – Rumor Transfer Liga Italia pada hari Senin (31/07/23) mulai dari AC Milan siap membuang Devis Vazquez hingga Romelu Lukaku gelagapan soal Juventus.
AC Milan belakangan sibuk berbenah dengan mendatangkan pelatih kiper baru menjelang kick-off musim 2023/2024 mendatang.
Adalah Tony Roberts, eks Wolverhampton Wanderers yang dibawa masuk dalam staf kepelatihan Stefano Pioli di AC Milan.
Selepas mendatangkan Roberts, AC Milan dikabarkan akan melepas satu kiper di bursa transfer musim panas 2023 ini.
Kiper tersebut adalah Devis Vasquez yang kabarnya akan dipinjamkan ke tim gurem Liga Inggris, Sheffield Wednesday.
Vasquez merupakan seorang penjaga gawang asal Venezuela yang belakangan disebut menjadi kiper masa depan AC Milan.
Akan tetapi, kedatangan kiper Italia, Marco Sportiello menggusur peluang bermain dari Vasquez yang belakangan hanya jadi kiper ketiga.
Hanya saja, Devis Vasquez hanya akan satu tahun saja di Liga Inggris, mengingat AC Milan akan membutuhkan kiper ketiga.
Vasquez pun direncanakan akan kembali ke AC Milan dalam semusim, selepas dipinjamkan ke Sheffield dan menjadi kiper ketiga.
Selain rumor transfer AC Milan, beberapa klub Liga Italia juga memiliki rumor transfer yang dirangkum sebagai berikut.