Rumor Transfer Juventus: Dekati Habib Diarra, Gagal Barter Vlahovic-Lukaku
Melansir dari Football Italia, Dusan Vlahovic dikabarkan enggan untuk meninggalkan Juventus di bursa transfer musim panas 2023.
Vlahovic mengatakan bahwa ia memilih untuk tetap di Turin daripada harus pindah ke klub Liga Inggris seperti Chelsea atau yang lain.
Kalau rumor tersebut benar adanya, maka kans Si Nyonya Tua untuk mendapatkan Romelu Lukaku hilang sudah. Sebab, mereka tidak bisa mengandalkan Vlahovic untuk jadi alat tukar.
Efeknya, Lukaku berpotensi besar tetap di Chelsea. Apalagi sang pemain juga pernah dikabarkan membuka peluang untuk kembali ke Stamford Bridge kepada Mauricio Pochettino.
Vlahovic sendiri memang ingin memperjuangkan posisinya dalam skuad asuhan Massimiliano Allegri. Namun, bukan berarti ia benar-benar tidak mau dibuang.
Masih dari Football Italia, sang striker tetap membuka peluang untuk meninggalkan Juventus, yakni ke Paris Saint-Germain kalau memang harus.
Tidak diketahui alasan kenapa Vlahovic lebih memilih gabung ke PSG ketimbang Chelsea. Bisa jadi karena uang atau karena hal lain yang belum dipublikasikan.
Banyak pihak yang meyakini bahwa keinginan sang pemain untuk ke raksasa Ligue 1 Prancis tersebut adalah karena ia ingin tampil di Liga Champions.
Terlepas dari hal tersebut, Juventus berpotensi besar gagal untuk mendatangkan Romelu Lukaku. Mereka tetap bisa mengandalkan Dusan Vlahovic yang memang ingin bertahan.
Rekap Transfer Resmi Juventus Musim 2023/2024
Pemain Masuk
Manuel Locatelli (Permanen-Sassuolo)
Moise Kean (Permanen-Everton)
Weston McKennie (Kembali)
Denis Zakaria (Kembali)
Arthur Melo (Kembali)
Nicolo Rovella (Kembali)
Luca Pellegrini (Kembali)
Radu Dragusin (Kembali)
Andrea Cambiaso (Kembali)
Marko Pjaca (Kembali)
Marley Ake (Kembali)
Filippo Ranocchia (Kembali)
Gianluca Frabotta (Kembali)
Stefano Gori (Kembali)
Timothy Weah (dari Lille)
Pemain Keluar
Juan Cuadrado (Inter Milan)
Manuel Locatelli (Sassuolo)
Angel Di Maria (Benfica)
Filippo Ranocchia (Empoli)
Moise Kean (Everton)
Radu Dragusin (Genoa)
Dejan Kulusevski (Tottenham)
Arkadiusz Milik (Habis Masa Pinjam-Marseille)
Leandro Paredes (Habis masa pinjam-PSG)