INDOSPORT.COM - Pemain muda Persita Tangerang, Esal Sahrul dilaporkan mendapat panggilan ke Timnas Indonesia U-23. Dia disiapkan untuk tampil di Piala AFF U-23 2023.
Seperti diketahui, Timnas Indonesia U-23 akan berpartisipasi di Piala AFF U-23 yang dimainkan pada 17-26 Agustus mendatang di Thailand.
Skuad Garuda Muda menempati Grup B bersama Malaysia dan Timor Leste dalam turnamen regional yang diikuti 10 tim ini.
Dalam rilis PSSI (saat ini diturunkan), ada 26 nama yang dipanggil ke Timnas U-23. Esal Sahrul jadi satu-satunya pemain debutan.
Namanya mulai jadi perhatian ketika membantu Persita menang atas Persija Jakarta pada pekan keempat Liga 1 2023/24 di Indomilk Arena, Tangerang.
Ketika itu, pemain 21 tahun ini masuk dari bangku cadangan. Dia menggantikan Irsyad Maulana pada menit ke-78.
Tiga menit berada di lapangan, Esal lantas menaklukan kiper Persija, Andritany Ardhiyasa. Gol tersebut jadi satu-satu yang tercipta dan membawa Persita raih tiga poin.
Oleh sebab itu, INDOSPORT mencoba mengulik sedikit tentang karir gelandang sayap kelahiran 14 Maret 2002 itu.
“Kenapa pilih sepak bola jadi karir dan awalnya gimana dan siapa yang ‘racunin’ dan mulai latihan di mana?
“Karena saya dari kecil sudah suka sepak bola dan di dukung penuh oleh orang tua.”
“Saya awalnya mulai main waktu Sekolah Dasar dan disuruh masuk SSB Bina Taruna oleh guru sekolah karena saya dinilai ada bakat.”