INDOSPORT.COM - Klasemen sementara Liga 1 2023/2024 pekan ke-7, Persebaya Surabaya meraih kemenangan, tapi Persib Bandung justru terbenam ke zona merah.
Ada tiga pertandingan yang dihelat pada Selasa (08/08/23). Persebaya Surabaya sukses meraih kemenangan saat menjajal Bhayangkara FC di Stadion Patriot Candrabhaga, Bekasi.
Meski tanpa didampingi pelatih Aji Santoso, Persebaya tetap gerilya dan mencatat kemenangan 2-1 atas Bhayangkara FC, lewat gol Bruno Moreira dan Sho Yamamoto.
Kemenangan atas tuan rumah membuat Persebaya merangkak naik dari zona merah, dan kini bertengger di posisi ke-15 klasemen sementara dengan koleksi 8 poin.
Di kubu lain, PSS Sleman yang berstatus tim tamu juga berhasil mencuri kemenangan dari markas Persikabo 1973, di Stadion Wibawa Mukti, Cikarang. Super Elja menang tipis 2-3.
PSS Sleman meraih kemenangan penting meski harus kehilangan Kei Sano di menit ke-74 karena mendapatkan kartu merah.
Tambahan tiga poin membuat PSS Sleman meroket ke peringkat 9 klasemen sementara dengan capaian 9 poin. Hanya saja posisi ini berpotensi digeser RANS Nusantara FC dan Borneo FC yang akan bermain di hari Rabu.
Nasib berbeda dialami oleh Persib Bandung. Bertandang ke markas Persis Solo, skuad besutan Bojan Hodak harus akui kekalahan dengan skor 2-1.
Ciro Alves mencetak gol lebih dulu, tetapi Ramadhan Sananta sukses membalikkan kedudukan lewat brace di babak pertama. Tak ada gol tambahan di sepanjang babak kedua.
Dengan kekalahan ini, Persib Bandung pun tertahan di peringkat 16 dari 18 kontestan Liga 1. Maung Bandung baru meraih 7 poin dari tujuh pertandingan yang dilakoninya.
Berikut adalah klasemen sementara Liga 1 2023/2024, update per Selasa (08/08/23) malam.