Liga Inggris

Eden Hazard Muncul di Markas Chelsea Usai Didepak Real Madrid, Balikkan?

Senin, 14 Agustus 2023 19:33 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Juni Adi
© Reuters/John Sibley
Eden Hazard muncuk di markas Chelsea seusai didepak Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2023. Copyright: © Reuters/John Sibley
Eden Hazard muncuk di markas Chelsea seusai didepak Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2023.

INDOSPORT.COM – Eden Hazard muncuk di markas Chelsea seusai didepak Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2023.

Berstatus sebagai agen bebas transfer, Eden Hazard tampak pulang ke Chelsea, yang merupakan mantan klubnya.

Usut punya usut, kehadiran bintang berpaspor Belgia itu hanya sebatas mendukung The Blues saja kala berlaga kontra Liverpool dalam laga perdana Liga Inggris 2023/2024 yang berakhir 1-1.

Pria berusia 32 tahun tersebut diputus kontraknya oleh Real Madrid pada Juni 2023 lalu, tetapi sang pemain juga tak dipinang oleh klub mana pun.

Winger asal Belgia itu menikmati tujuh tahun kesuksesan bersama Chelsea dari 2012 sampai 2019 yang mana ia membantu The Blues meraih dua gelar Liga Inggris.

Setelahnya, Hazard bergabung dengan Real Madrid yang mana sang pemain menghabiskan waktu empat tahun sebagai pemain di Santiago Barnebeu.

Mencari tantangan baru, media sosial Twitter sempat dihebohkan dengan adanya sosok yang diduga Eden Hazard di Stamford Bridge di mana laga Chelsea vs Liverpool dihelat.

Kabar hadirnya Hazard itu rupanya juga dikonfirmasi oleh jurnalis Mail Sport, Lewis Steele, bahwa mantan pemain The Blues itu memang datang ke Stamford Bridge, tetapi hanya bertindak sebagai suporter saja.

“Agen bebas Eden Hazard berada di Stamford Bridge (sebagai suporter),” konfirmasi Lewis Steele sebagaimana dilansir dari Daily Mail.

Lantas bagaimana kabar Eden Hazard saat ini setelah dilepas oleh Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2023 ini?