Mantan Bos AC Milan Siap Jegal Sheikh Jassim Penuhi Tuntutan Licik Keluarga Glazer?
Sheikh Jassim dikabarkan sudah memiliki rencana di bursa transfer sebagai bagian dari pembangunan Manchester United di semua aspek.
Melansir Caught Offside, Manchester United atau Setan Merah pernah dirumorkan siap mendekati winger Bayern Munchen yang bernama Kingsley Coman kalau proses akuisisi sudah selesai.
Selama ini, Sheikh Jassim hanya diberitakan ingin menggaet Kylian Mbappe dan Neymar yang sama-sama megabintang Paris Saint-Germain.
Namun, ternyata ia juga pernah dirumorkan ingin memboyong Coman yang juga merupakan eks pemain Juventus dan PSG di masa lalu.
Meskipun sudah rumor lama, bisa jadi bankir Qatar itu memang benar-benar mengincar Kingsley Coman kalau sudah membeli Manchester United.
Berdasarkan data Transfermarkt, harga Coman saat ini mencapai 65 juta euro. Inilah nilai tertingginya selama berkarier sebagai pesepak bola.
Erik ten Hag selama menukangi Manchester United menggunakan formasi 4-2-3-1 dan sesekali 4-3-3. Sehingga, keberadaan winger tajam sangat dibutuhkan.
Kalau jadi mengakuisisi Manchester United 100 persen, Sheikh Jassim rumornya juga ingin memulangkan Ole Gunnar Solskjaer sebagai duta klub.
Namun dengan situasi penjualan Setan Merah yang masih belum jelas, semua pihak mulai berspekulasi dan memunculkan rumor-rumor baru, termasuk soal Elliott Management.