INDOSPORT.COM - Rumor bursa transfer klub Liga Italia, Inter Milan, sepanjang Senin (21/8/23). Ada tawaran baru untuk Benjamin Pavard, lepas Joaquin Correa ke Torino.
Inter Milan menjadi salah satu tim di Liga Italia yang bergerak aktif di bursa transfer kali ini, termasuk mendatangkan Benjamin Pavard dan melepas Joaquin Correa.
Nerazzurri, julukan Inter Milan, bahkan sangat ngotot dalam usaha untuk memboyong Benjamin Pavard dari Bayern Munchen.
Keadaan itu tidak terlepas dari keputusan Milan Skriniar hengkang dari Inter Milan ke Paris Saint-Germain (PSG).
Oleh sebab itu, Inter Milan berniat menggantikan peran Skriniar dengan merealisasikan kedatangan Pavard di Giuseppe Meazza.
Meski sebelumnya Inter Milan ditolak Bayern Munchen ketikan menawarkan mahar sebesar 25 juta euro, atau setara dengan Rp417 miliar.
Namun, Inter siap untuk menuruti permintaan Bayern Munchen bagi tim yang bersedia menebus Benjamin Pavard.
Tim berjuluk Nerazzurri tersebut dilaporkan siap menyerahkan mahar sebesar 30 juta euro, atau setara Rp500,4 miliar, plus bonus kepada Bayern Munchen.
"Inter Milan siap membayar lebih dari 30 juta euro dengan paket tambahan untuk mendatangkan Benjamin Pavard dari Bayern Munchen," dikutip dari Twitter resmi Fabrizio Romano.
Di sisi lain, Inter Milan bakal melepaskan Joaquin Correa ke Torino usai mendatangkan Benjamin Pavard dari Bayern Munchen pada bursa transfer musim panas ini.