INDOSPORT.COM - Berikut rumor transfer seputar klub Liga Inggris (Premier League), Chelsea, untuk Jumat (25/08/23) hari ini.
Perburuan pemain depan The Blues masih berlanjut di pekan terakhir bursa transfer musim panas 2023 dengan terus diburunya Brennan Johnson, Ivan Toney, dan Bardley Barcola.
Menyusul cedera didera yang dialami oleh Mykhailo Mudryk, Armando Broja, dan Christopher Nkunku, Chelsea butuh lebih banyak pemain baru mengingat ketiganya punya kans untuk absen untuk waktu lama.
Itulah kenapa kemudian mereka mengincari Johnson dan Toney yang merupakan pemain Liga Inggris sehingga tidak perlu beradaptasi terlalu lama begitu tiba di Stamford Bridge.
Johnson yang merupakan penggawa Nottingham Forest menurut The Independent masih mendapatkan atensi dari Chelsea.
Gelandang serang berkebangsaan Wales tersebut sempat dijauhi karena harganya yang terbilang sangat tinggi, 50 juta Pounds.
Hanya saja Chelsea harus bergerak cepat karena Johnson juga berada dalam radar Tottenham Hotspur. Negosiasi terus berjalan untuk sang pemain 22 tahun.
Banderol Johnson setidaknya masih terdengar wajar bila dibandingnkan dengan Toney yang mencapai 80 juta Pounds menurut The Times.
Padahal bomber Inggris milik Brentford tersebut saat ini tengah menjalani suspensi selama delapan bulan dari Liga Inggris terkait skandal perjudian.
Toney tidak akan Chelsea bisa mainkan sampai 16 Januari 2024 mendatang bila tetap nekad menebusnya di sisa bursa transfer ini.