INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris (Premier League), Manchester United, dikabarkan siap melakukan barter untuk mengamankan perekrutan Nelson Semedo di bursa transfer.
Manchester United sejak beberapa waktu yang lalu dikaitkan dengan Nelson Semedo, bek sayap Wolverhampton Wanderers yang pernah main di Barcelona.
Sekarang, melansir dari The Hard Tackle, Setan Merah punya senjata untuk bisa memuluskan transfer sang pemain, yakni dengan menumbalkan Aaron Wan-Bissaka.
Dua laga awal Manchester United di Premier League 2023/24 sudah cukup untuk membuktikan bahwa posisi bek kanan adalah hal yang butuh dibenahi.
Kebetulan, Wolves juga sedang butuh menjual beberapa pemain untuk menghindari sanksi Financial Fair Play (FFP). Semedo adalah salah satu yang bakal dibuang.
Berdasarkan Transfermarkt, harga jual Semedo adalah 15 juta euro, sedangkan Wan-Bissaka mencapai 25 juta euro. Manchester United ingin barter keduanya.
Dari angkanya saja, sudah jelas bahwa rencana barter ini sangat tidak masuk akal. Ditambah lagi, Semedo sudah berumur 29 tahun dibanding Wan-Bissaka yang baru 25 tahun.
Masih belum bisa diketahui kebenaran rumor tidak masuk akal ini. Sebab, Semedo jelas tidak akan bisa menjadi andalan Erik ten Hag dalam jangka panjang.
Semedo selama mempperkuat Wolves juga tidak terlalu bersinar. Namun, kabar yang saat ini beredar adalah Manchester United meminatinya.
Akan sangat menarik untuk melihat bagaimana titik terang dari rumor ini, apalagi kalau melihat bursa transfer musim panas 2023 hampir tutup.