INDOSPORT.COM - Klub Liga Inggris, Manchester United, selangkah lagi akan berpisah dengan Dean Henderson yang merapat ke Crystal Palace imbas kedatangan Altay Bayindir.
Kabar ini dikonfirmasi langsung oleh pakar bursa transfer Italia, Fabrizio Romano, melalui cuitan pada akun Twitter-nya hari Minggu (28/08/23).
Romano bersabda bahwa kesepakatan Dean Henderson bergabung dengan klub sesama Liga Inggris tersebut sudah hampir terwujud, alias Here We Go!
Dean Henderson pun dijadwalkan menjalani tes medis yang akan diselesaikan hari ini. Setelah itu, kiper asal Inggris ini akan menandatangani kontrak secara permanen dengan The Eagles.
“Dean Henderson ke Crystal Palace, Here we go! Kesepakatan sudah ada dan tes medis harus diselesaikan hari ini, kepindahan permanen dari Manchester United,” tulis Fabrizio Romano.
Dalam keterangan selanjutnya, Romano juga menjelaskan detail kesepakatan yang dicapai antara Manchester United dan Crystal Palace untuk transfer Dean Henderson.
Setan Merah akan menerima biaya transfer sebesar 20 juta pounds dengan tambahan bonus. Selain itu klausul penjualan juga dimasukkan dalam kesepakatan tersebut.
Dean Henderson to Crystal Palace, here we go! Agreement in place and medical to be completed today — permanent move from Man Utd 🔵🔴🏴 #CPFC
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) August 27, 2023
United to receive £20m package, add ons included. Sell on clause will be also part of the deal.
🇹🇷 Bayindir to Man Utd, soon. pic.twitter.com/wBONbUlhLH
Dean Henderson akan meninggalkan Man United sebagai kiper yang jarang dimainkan sebagai kiper no. 1. Dia lebih sering dijadikan kiper pinjaman ke klub lain dalam tiga tahun terakhir.
Meski kembali ke Man United musim panas ini, posisinya langsung tersisih ketika Erik ten Hag lebih senang membawa Andre Onana untuk menggantikan David de Gea sebagai kiper utama.
Bukan hanya itu, Dean Henderson juga sudah memiliki tempat dengan Manchester United sebentar lagi bakal resmikan kiper asal Turki, Altay Bayındır, terutama saat Tom Heaton kembali dari cedera.