INDOSPORT.COM – Klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, patut berbahagia karena punya Marcus Thuram yang merupakan perpaduan Romelu Lukaku dan Edin Dzeko.
Marcus Thuram tampil bak perpaduan Romelu Lukaku dan Edin Dzeko melawan Cagliari di laga lanjutan Liga Italia pada Selasa (29/08/23) yang mana Inter Milan menang dengan skor 2-0.
La Gazzetta dello Sport memuji bomber asal Prancis itu karena membantu merajut permainan Nerazzurri walaupun terus dikritik karena belum mencetak gol.
Thuram sendiri belum pernah menjebol gawang lawan sejak membela Tim Biru Hitam pada pramusim hingga dua pertandingan di Liga Italia sejauh ini.
Namun, Gazzetta berpendapat Marcus Thuram sudah melakukan banyak hal, termasuk memberikan assist kepada Denzel Dumfries pada gol pembukanya kontra Cagliari.
Untung saja, pasukan Simone Inzaghi sejauh ini tidak seret gol sejauh ini yang mana sang kapten Lautaro Martinez menyumbang tiga dari total empat gol Nerazzurri.
Walaupun belum menyumbang gol, mantan bomber Borussia Monchengladbach itu tampil seperti Romelu Lukaku yang tak takut menggunakan kecepatan dan giringannya untuk menyerang lini pertahanan lawan.
Seperti Edin Dzeko, bomber berusia 26 tahun itu tampak sangat nyaman menjelajah di atas lapangan demi mendapatkan bola.
Kemampuan teknis Edin Dzeko ketika turun lebih dalam dan menciptakan situasi overload menjadi kunci gaya permainan Simeone Inzaghi sehingga kemampuan Marcus Thuram menirunya terlihat cukup menjanjikan.
Tak heran apabila Inter Milan bisa menang 2-0 atas Cagliari hingga juru taktik Rossoblu, Claudio Ranieri, menganggap Nerazzurri kandidat kuat peraih scudetto 2023/24.