INDOSPORT.COM – Pemain timnas Prancis, Benjamin Pavard membuka tabir soal kepindahannya ke klub Liga Italia, Inter Milan yang dipengaruhi Yann Sommer dan Marcus Thuram.
Inter Milan belakangan mendapatkan rekrutan bagus di bursa transfer musim panas 2023, yaitu Benjamin Pavard dari Bayern Munchen.
Benjamin Pavard belakangan didatangkan oleh Inter dengan dana total 32 juta euro, yang terdiri atas 30 juta euro biaya transfer dan 2 juta euro sebagai bonus.
Terbaru, Pavard sudah bergabung dengan Inter Milan dan bersiap untuk menghadapi laga pekan ke-3 Liga Italia.
Inter Milan akan menghadapi Fiorentina, di Stadion Giuseppe Meazza pada hari Minggu (03/09/23) mendatang.
Hanya saja, ada info menarik soal kepindahan Benjamin Pavard dari Bayern Munchen ke Inter Milan, seperti dilansir dari Football Italia,
Benjamin Pavard kabarnya sempat mengontak dua rekrutan baru Inter Milan, Yann Sommer dan Marcus Thuram sebelum memutuskan pindah,
Marcus Thuram merupakan rekrutan pertama Inter Milan yang didatangkan secara gratis dari Borussia Monchengladbach.
Thuram sendiri menjadi tambahan bagus untuk Inter yang memang mencari penyerang baru di bursa transfer musim panas 2023 ini.
Sementara, Inter kemudian mencari penjaga gawang baru usai melepas Andre Onana ke Manchester United.