Liga Italia

Aksi Nekat Inter Milan Bongkar Gelandang dan Ambil 'Maestro' Sassuolo

Kamis, 31 Agustus 2023 20:28 WIB
Penulis: Henrikus Ezra Rahardi | Editor: Isman Fadil
© REUTERS/Jennifer Lorenzini
Pemain Napoli, Tanguy Ndombele di laga Udinese melawan Napoli Seria A Italia. (Foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini) Copyright: © REUTERS/Jennifer Lorenzini
Pemain Napoli, Tanguy Ndombele di laga Udinese melawan Napoli Seria A Italia. (Foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini)
Incaran Inter Milan di Bursa Transfer Musim Panas 2023

Inter Milan belakangan juga mengincar beberapa pemain tengah untuk memperbaiki performa mereka di lapangan.

Pemain Leicester City, Boubakary Soumare menjadi incaran baru Inter Milan di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Inter Milan kabarnya sudah melakukan kontak langsung dengan Leicester City terkait kedatangan Soumare di bursa transfer musim panas 2023 ini.

Munculnya nama Soumare dan Maxime Lopez terjadi karena ketidak puasan Inter Milan dengan penampilan Stefano Sensi.

Sensi kabarnya akan dipinjamkan atau dijual di bursa transfer musim panas 2023 ini, meskipun tampil bagus di pramusim Inter Milan.

Inter Milan juga dikabarkan sempat mencoba bernegosiasi dengan Tottenham Hotspur soal peluang mendatangkan gelandang asal Prancis, Tanguy Ndombele.

Hanya saja, Ndombele kemudian akan dijual oleh Spurs ke Galatasaray yang kabarnya berminat untuk mendatangkan secara permanen.

Tentu saja, aksi bongkar pasang yang dilakukan oleh Inter Milan ini cukup berisiko, mengingat tim yang satu ini sudah turun dalam kompetisi.

Selain itu, kecenderungan Simone Inzaghi untuk mengandalkan pemain yang sama di lini tengah membuat pemain baru Inter Milan berpikir ulang untuk datang.

Sebagai catatan, Inter Milan mampu menang dalam dua laga awal dengan total memasukkan 4 gol tanpa kebobolan. Start bagus ini digunakan Inter Milan untuk menempel rival sekotanya, AC Milan yang juga tampil sempurna di dua laga awal Liga Italia.