INDOSPORT.COM - Berikut tersaji klasemen dan top skor Liga Italia (Serie A) 2023/24, di mana posisi AC Milan dan Olivier Giroud makin kuat di peringkat pertama.
Perhelatan Serie A Italia 2023/24 sudah memasuki pekan ke-3. Ada dua laga yang tersaji, yaitu Sassuolo vs Hellas Verona dan AS Roma vs AC Milan.
Bermain di kandang sendiri, Sassuolo berhasil membantai tim tamu dengan skor 3-1. Andrea Pinamonti dan Domenico Berardi menjadi pencetak gol.
Setelah itu, AS Roma menjamu AC Milan di Stadion Olimpico. Laga big match tersebut berakhir dengan skor tipis 1-2 untuk kemenangan Milan.
Olivier Giroud dan Rafael Leao menjadi penenti kemenangan bagi Rossoneri. Di sisi lain, Roma tetap kesulitan menang meski mereka menurunkan Romelu Lukaku.
Jose Mourinho memutuskan untuk memainkan Lukaku pada menit 71' menggantikan Stephan El Shaarawy. Namun, ia belum mampu memberi kontribusi bagi tim.
Dengan kemenangan tersebut, AC Milan makin kokoh di puncak klasemen dengan torehan 9 poin, hasil dari 3 kali kemenangan.
Di posisi dua ada Napoli yang baru 2 kali main, tapi mendapat 2 kemenangan dan mencetak 5 gol. Posisi tiga dihuni Inter, juga dengan 2 kemenangan dan mencetak 4 gol.
Sementara itu, AS Roma terjun bebas ke posisi 14 lantaran baru mengantongi 1 poin, hasil dari 1 kali imbang dan 2 kali kalah.
Di posisi 19 (zona merah) ada rival sekota mereka, Lazio. Biancocelesti mendapat dua kekalahan beruntun yang menyebabkan mereka belum meraih satu poin pun.
Klasemen Serie A Italia 2023/24