INDOSPORT.COM - Klub Liga Italia (Serie A), AC Milan, belum menyerah kejar Juan Miranda meski Fode Ballo-Toure sempat bikin kacau.
Bursa transfer Liga Italia baru saja ditutup. Namun, bukan berarti perburuan klub-klub kontestan untuk mendapatkan pemain incaran mereka berhenti.
AC Milan, misalnya. Klub raksasa Italia ini masih mengincar bek kiri untuk dijadikan pelapis sepadan bagi Theo Hernandez.
Sejauh ini, AC Milan masih bisa mengandalkan Alessandro Florenzi dan talenta Primavera, Davide Bartesaghi. Namun, jika berbicara soal kualitas, dua pemain tersebut jelas belum teruji.
Karena itulah, klub berjuluk Rossoneri tersebut mulai mencari-cari pemain mumpuni untuk mengisi pos bek kiri. Pilihan dijatuhkan pada bintang Real Betis, Juan Miranda.
Dilansir dari Sempre Milan, pemandu bakat Geoffrey Moncada dan direktur olahraga Antonio D'Ottavio sudah mulai mendekati Juan Miranda pada bursa transfer musim panas ini. Sayang, mereka tidak keburu mengajukan penawaran untuk Real Betis.
AC Milan pun disebut akan mencoba mengajukan penawaran lagi dalam beberapa bulan ke depan. Di sisi lain, Real Betis juga tengah berupaya memperpanjang kontrak sang pemain yang berakhir pada 2024 mendatang.
Juan Miranda, yang pernah membela Barcelona, dinilai menjadi deputi sepadan bagi Theo Hernandez. Pengalamannya menjajal Liga Jerman dan Liga Spanyol juga bisa menjadi daya tarik tersendiri untuk AC Milan.
Belum lagi usia Juan Miranda yang masih tergolong muda, 23 tahun, yang membuatnya menjadi investasi berharga untuk Rossoneri di masa depan.
Rencana AC Milan mengamankan Juan Miranda kian mendesak, menyusul sengkarut yang terjadi dalam upaya Rossoneri mendepak bek kiri mereka, Fode Ballo-Toure.