INDOSPORT.COM - Arema FC membuktikan janj melengkapi staf kepelatihan menjelang kembali bergulirnya kompetisi Liga 1 Indonesia 2023/24.
Klub berlogo kepala singa lantas merekrut 2 pelatih berkebangsaan Portugal, sesuai kesepakatan dengan head coach tim, Fernando Valente.
Keduanya bernama Daniel Chaves dan Nelson Leitao. Kedatangan mereka tak lain adalah untuk membantu kinerja Fernando Valente dalam membangkitkan lagi tim.
"(Perekrutan) ini sesuai dengan kebutuhan tim dan sejak awal jadi permintaan Coach Fernando Valente," kata Manajer Arema FC, Wiebie Dwi Andriyas, Senin (11/9/23).
"Artinya, kami berkomitmen membangun tim yang tangguh. Sudah terbukti, tim meraih kemenangan dalam 2 laga terakhir," sambung Wiebie.
Ya, Arema FC memang mulai menuju pada kebangkitan setelah tak terkalahkan dalam 3 laga terakhir Liga 1. Itu dimulai saat menahan imbang Persija Jakarta 2-2 (20/8/23).
Sedangkan 2 kemenangan beruntun diperoleh sejak dibesut Fernando Valente, 1-0 atas Persikabo (28/8/23) dan 2-0 versus Bhayangkara FC (1/9/23).
Ampuhnya efek Fernando Valente lantas ditindaklanjuti Arema FC dengan merekrut 2 asisten pelatih yang juga berasal dari Portugal.
"Di sepak bola, (ada hal-hal) saling berkaitan. Apalagi dalam membangun sistem tim tanpa mengesampingkan peran asisten pelatih lainnya," beber Wiebie.
"Kolaborasi antara Coach Fernando Valente bersama Daniel Chaves dan Nelson Leitao memberi keuntungan agar Arema FC lebih tangguh," tambah dia.
Valente Connection
Dalam kesempatan terpisah, Fernando Valente mengutarakan bahwa dua asisten pelatih yang datang ke Arema FC memang sesuai rekomendasinya.
Artinya, ada Valente Connection dalam kebijakan ini. Namun, dia menggaransi bahwa keberadaan mereka tetap mengedepankan sikap profesional.
"Mereka tahu apa yang saya kerjakan disini dan memahami tugasnya dalam membantu saya. Itu yang penting," tutur Fernando Valente.
Daniel Chaves dan Nelson Leitao memang bukan sosok asing bagi Valente. Terlebih, satu diantara pelatih asal Portugal itu pernah bekerja sama dengannya.
"Salah satu dari mereka pernah bekerja sama dengan saya saat di China, Shandong Taisan (U-19 pada 2016-2017)," beber Valente.
"Satu lagi belum pernah bekerja sama, tapi saya tahu dia pelatih yang bagus. Fokus kami adalah cari asisten pelatih berlisensi UEFA A," sambung dia.
Kedatangan Daniel Chaves dan Nelson Leitao pun melengkapi staf kepelatihan yang ada di Arema FC. Sebelumnya, sudah ada 5 pelatih disana.
Kuncoro, Siswantoro dan FX Yanuar Wahyu berperan sebagai asisten pelatih. Kemudian Gaselly Jun Panam sebagai pelatih fisik dan Galih Firmansyah menjabat pelatih kiper.