Prediksi Liga Inggris West Ham vs Manchester City: Perkiraan Pemain, H2H, Jadwal, dan Live Streaming
Perkiraan Susunan Pemain
West Ham (4-2-3-1): Alphonse Areola; Vladimir Coufal, Kurt Zouma, Nayef Aguerd, Emerson; Edson Alvarez, James Ward-Prowse; Jarrod Bowen, Said Benrahma, Lucas Paqueta; Michael Antonio.
Pelatih: David Moyes
Manchester City (4-2-3-1): Ederson Moraes; Kyle Walker, Ruben Dias, Manuel Akanji, Josko Gvardiol; Rodri, Matheus Nunes; Bernardo Silva, Phil Foden, Julian Alvarez, Erling Braut-Haaland.
Pelatih: Pep Guardiola
Players to Watch
- Jarrod Bowen (West Ham)
Winger berpaspor Inggris ini menjadi salah satu pemain yang harus diwaspadai oleh lini belakang Manchester City.
Hal tersebut dikarenakan Jarrod Bowen merupakan salah satu sosok yang bermain apik dengan West Ham di 4 laga Liga Inggris 2023/2024.
Terbukti, Bowen mampu mengumpulkan perolehan 3 gol dan 1 assist dari 4 pertandingan Liga Inggris musim ini.
- Erling Braut Haaland (Manchester City)
Pemain yang kini berusia 23 tahun ini merupakan ancaman nyata bagi barisan pertahanan West Ham yang dipimpin oleh Kurt Zouma.
Pasalnya, Erling Braut Haaland hingga saat ini telah mengoleksi 6 gol dari pertandingan yang dilakoni bersama Manchester City pada Liga Inggris musim ini.
Catatan itu membuat Haaland menjadi pemimpin dalam daftar top skor sementara Liga Inggris 2023/2024.