Menganggur, Eks Wonderkid Man United Jesse Lingard Ditampung Moyes di West Ham
David Moyes lantas menaruh ekspektasi lebih jika benar Jesse Lingard menjadi pelengkap skuat West Ham untuk kompetisi EPL 2023/24.
Pelatih kelahiran Glasgow, Skotlandia, berusia 60 tahun itu ingin Lingard bisa jauh lebih baik dibanding performanya di Liga Inggris selama dua musim terakhir.
Khususnya ketika membandingkan performanya ketika pertama kali membela West Ham pada akhir Januari 2021 dengan status pinjaman dari Manchester United.
Dalam periode itu, Lingard yang juga pernah dipinjamkan ke Leicester City (2012) dan Birmingham City (2013) mencatat 16 caps dengan raihan sembilan gol.
"Jesse (pernah) bergabung dengan kami dua tahun lalu dan mungkin jadi pembeda tim kami untuk masuk ke (kompetisi) Eropa setelah sekian lama," beber David Moyes.
Sehingga, David Moyes tinggal menunggu bagaimana progres sang pemain selama menjalani program latihan dibawah arahannya.
Jika dinilai bagus, bukan mustahil West Ham segera meresmikan statusnya sebagai rekrutan terbaru pada pekan ke-5 atau ke-6 EPL musim ini.
"Jesse Lingard sudah kembali (berlatih intensif) dan semakin mendekati tingkat kebugaran yang Anda harapkan," tutup David Moyes.