Liga Inggris

Hasil Liga Inggris Everton vs Arsenal: Trossard Bawa The Gunners Menang 1-0

Senin, 18 September 2023 00:36 WIB
Penulis: Miranti | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS/Carl Recine
Hasil Liga Inggris 2023/2024 antara Everton vs Arsenal di Goodison Park Stadium pada Minggu (17/9/23) pukul 22.30 WIB berakhir dengan skor 0-1. Copyright: © REUTERS/Carl Recine
Hasil Liga Inggris 2023/2024 antara Everton vs Arsenal di Goodison Park Stadium pada Minggu (17/9/23) pukul 22.30 WIB berakhir dengan skor 0-1.

INDOSPORT.COM – Hasil Liga Inggris 2023/2024 antara Everton vs Arsenal di Goodison Park Stadium pada Minggu (17/9/23) pukul 22.30 WIB berakhir dengan skor 0-1.

Duel yang mempertemukan antara Everton vs Arsenal di pekan kelima Liga Inggris 2023/2024 itu berjalan seru. Arsenal dominan menguasai permainan, namun Everton mampu mengantisipasi.

Gol tunggal di pertandingan ini dicetak oleh Leandro Trossard di menit ke-70 dan membawa Arsenal atau The Gunners meraih kemenangan.

Dengan hasil tersebut, mengantarkan Arsenal mengoleksi 13 poin menyamai  Tottenham Hotspur dan Liverpool di posisi empat besar klasemen sementara Liga Inggris. Sementara Everton terjun ke zona merah di posisi ke-18.

Selanjutnya Everton akan bertandang ke markas Brentford pada pekan keenam Liga Inggris musim ini. Sedangkan Arsenal akan menjamu Tottenham Hotspur.

Jalannya pertandingan di babak pertama cukup diwarnai dengn aksi saling balas serangan. Bahkan Arsenal di menit ketiga sudah mendapatkan peluang yang dihasilkan dari Bukayo Saka meski berakhir sia-sia.

Everton juga mendapat peluang emas di menit ke-14 dari Jarrad Branthwaite yang mengirimkan umpan silang ke rekannya. Namun sayang umpan itu sia-sia karena bola kembali dikuasai Arsenal.

Laga semakin menarik kala Gabriel Martinelli mampu mencetak gol memanfaatkan umpan dari Fabio Vieira di menit ke-20. Sayangnya gol dianulir wasit karena offside.

Tak bisa mencetak gol, nasib nahas menimpa Gabriel Martinelli yang mendapatkan perawatan medis sampai harus diganti dengan Leandro Trossard.

Buruknya penyelesaian akhir, membuat Arsenal gagal untuk mencetak gol, begitu pun Everton sampai babak pertama berakhir.