INDOSPORT.COM - Hasil Liga Italia (Serie A) 2023-2024 antara AS Roma vs Empoli pada Senin (18/09/23) dini hari WIB berakhir dengan kemenangan telak 7-0 untuk tuan rumah.
Pertandingan lanjutan pekan keempat Liga Italia 2023-2024 antara AS Roma vs Empoli baru saja selesai tersaji di Stadion Olimpico.
Giallorossi atau julukan AS Roma mampu mendulang kemenangan berkat tujuh gol dari Paulo Dybala (2',55'), Renato Sanches (8'), bunuh diri Alberto Grassi (35'), Bryan Cristante (79'), Romelu Lukaku (82') dan Gianluca Mancini (86').
Hasil positif ini tentu bisa menjadi modal berharga bagi pasukan Jose Mourinho untuk menatap laga selanjutnya di kompetisi Liga Italia 2023-2024.
Pasalnya, skor 7-0 saat melawan Empoli menjadi kemenangan perdana bagi AS Roma. Mereka sebelumnya hanya sekali imbang dan dua kali menelan kekalahan.
Paulo Dybala kini mampu naik ke posisi 12 klasemen Liga Italia 2023-2024 dengan koleksi empat poin. Di laga berikutnya, mereka akan bersua Sheriff di fase grup Liga Europa, Kamis (21/09/23).
Jalannya Pertandingan:
Mengandalkan taktik 3-5-2 dengan duet Paulo Dybala dan Romelu Lukaku di lini depan, AS Roma langsung bermain menekan sejak menit awal babak pertama.
Laga baru berjalan dua menit, tuan rumah langsung unggul lebih dulu. Paulo Dybala mampu mencetak gol lewat titip penalti, usai Walukiewicz melakukan handball.
Hanya berselang enam menit saja, Empoli kembali kebobolan. Kali ini giliran Renato Sanches mampu mencatatkan namanya di papan skor.
Kemudian pada menit ke-35, Alberto Grassi melakukan gol bunuh diri yang membuat Giallorossi unggul 3-0 hingga babak pertama selesai.
Seusai jeda, AS Roma kembali bermain menekan. Paulo Dybala kembali merobek gawang Empoli dan membuat skor menjadi 4-0.
10 menit jelang berakhirnya babak kedua, AS Roma sukses menambah tiga gol yang masing-masing dicetak oleh Bryan Cristante (79'), Romelu Lukaku (82') dan Gianluca Mancini (86').