INDOSPORT.COM – Jose Mourinho sukses bawa klub Liga Italia (Serie A), AS Roma, cetak rekor gila 7-0, apakah Super Team Antonio Conte batal?
Giallorossi membuat penggemar sepak bola kaget bukan kepalang setelah AS Roma mampu menggebuk Empoli dengan skor 7-0 di laga lanjutan Liga Italia 2023/2024 pada Senin (18/09/23).
Tujuh gol Giallorossi itu disumbang oleh Paulo Dybala (2’, 55’), Renato Sanchez (8’), Alberto Grassi (GBD 35’), Bryan Cristante (79’), Romelu Lukaku (82’), dan Gianluca Mancini pada menit ke-86.
Kemenangan ini tentu saja juga pastinya membekas untuk Romelu Lukaku, yang dipinjam dari Chelsea, di mana striker berusia 30 tahun itu juga turut mencatatkan namanya di papan skor.
Hasil tersebut lantas langsung mengangkat derajat AS Roma dari yang awalnya menghuni zona merah di posisi 18 klasemen Liga Italia menjadi naik ke peringkat ke-12.
Hasil tersebut lantas menjadi hasil kedelapan tim yang sebelumnya pernah menang 7-0 di Liga Italia sejak kompetisi itu memperkenalkan kemenangan yang berbuah tiga poin pada 1994.
Selain itu, saat ini sudah tidak ada lagi tim Liga Italia yang mampu menang lebih dari tujuh gol sejak Juventus membantai Inter Milan 9-1 pada April 1961 silam.
Giallorossi sebelumnya ternyata juga pernah mencatatkan pembantaian besar-besaran pada zaman dahulu, seperti membabat Napoli dengan skor 8-0 pada 1959.
AS Roma juga pernah menghajar Cremonese dengan skor 9-0 pada Oktober 1929. Pembantaian terbesar oleh Giallorossi terjadi ketika menghajar Torino 10-0 pada Mei 1949.
Dengan kesuksesan Jose Mourinho membuat AS Roma mencetak rekor gila 7-0 tersebut, apakah Super Team Antonio Conte menjadi batal?