Bursa Transfer

5 Bintang Rp2 Triliun yang Bisa Dilirik AC Milan Jika Jual Rafael Leao ke Liverpool

Jumat, 22 September 2023 16:31 WIB
Editor: Subhan Wirawan
© REUTERS/Jennifer Lorenzini
Victor Osimhen mencetak gol ke gawang Udinese sekaligus penentu gelar juara Napoli (05/05/23). (Foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini) Copyright: © REUTERS/Jennifer Lorenzini
Victor Osimhen mencetak gol ke gawang Udinese sekaligus penentu gelar juara Napoli (05/05/23). (Foto: REUTERS/Jennifer Lorenzini)
Victor Osimhen

Berikutnya adalah Victor Osimhen. Penyerang asal Nigeria ini memiliki market value 120 juta euro dan bisa jadi opsi buat mempertajam lini depan AC Milan.

Walau bukan pemain sayap, namun kehadiran Victor Osimhen yang musim lalu jadi top skor Liga Italia dengan torehan 26 gol, bakal membuat AC Milan makin mengerikan di kotak penalti lawan.

Nantinya kehadiran Victor Osimhen bisa menggeser posisi Olivier Giroud sebagai goal getter, sedangkan barisan winger ditempati Christian Pulisic serta Samuel Chukwueze.

Vinicius Junior
Winger asal Brasil ini punya gaya yang mirip dengan Rafael Leao. Memaksimalkan kecepatan dan kemampuan dribblingnya untuk penetrasi, serta diakhiri shooting keras ke gawang lawan.

Dengan harga pasar mencapai 15o juta euro, tampaknya kehadiran Vinicius Junior bakal jadi pengganti sempurna buat Rafael Leao di lini depan AC Milan.

Akan tetapi AC Milan harus berjuang extra keras untuk bisa mendapatkan Vinicius Junior, lantaran Real madrid baru saja memperpanjang kontrak pemainnya itu dan memagarinya dengan klausul rilis sebesar 500 juta euro.

Rodrygo
Rekan setim Vinicius Junior di Real Madrid ini juga bisa jadi opsi buat AC Milan sebagai pengganti Rafael Leao.

Masih berusia 22 tahun, namun Rodrygo sudah menjelma sebagai pemain penting di lini serang Real Madrid dengan torehkan 38 gol serta 32 assists dari total 171 laga.

Dari laman Transfermarkt, diketahui bahwa harga pasar Rodrygo adalah 100 juta euro.

Namun seperti Vinicius Junior, kubu El Real juga sudah memagari Rodrygo dengan kontrak panjang dan klausul rilis mencapai satu miliar euro (sekitar Rp15,6 triliun).