In-depth

Siapa Simon Adingra? Bocah Milik Brighton yang Lagi-lagi Buat Chelsea Tergoda

Senin, 2 Oktober 2023 17:12 WIB
Editor: Zulfikar Pamungkas Indrawijaya
© REUTERS/Hannah Mckay
Simon Adingra berduel dengan Max Aarons (kiri) di laga Brighton vs Bournemouth. (Foto: REUTERS/Hannah Mckay) Copyright: © REUTERS/Hannah Mckay
Simon Adingra berduel dengan Max Aarons (kiri) di laga Brighton vs Bournemouth. (Foto: REUTERS/Hannah Mckay)
Kualitas Simon Adingra

Secara catatan, Simon Adingra belum begitu teruji di pentas teratas karena sumbangan golnya hanya banyak dibuat di Denmark dan Belgia saja.

Bahkan di musim 2023/2024 ini bersama Brighton, Adingra baru mencetak 1 gol dan 1 assist dari 6 laga Liga Inggris atau 7 laga di segala ajang.

Meski terkesan minim, Chelsea memandang Adingra punya kualitas mumpuni sebagai winger guna memperdalam kualitas di skuadnya.

Secara gol, Adingra punya catatan 0,15 Non-Penalty Goals (NPG) per 90 menit dan memiliki rataan 0,45 assist per 90 menit dalam setahun terakhir.

Meski catatan assistnya tinggi, Adingra tak tergolong kreatif karena ia hanya membuat rata-rata 2,54 Shot-Creating Actions (SCA) atau tindakan berbuah peluang per 90 menit.

Bahkan, Adingra tak punya catatan apik dalam hal permainan, di mana ia rata-rata melepaskan 33,88 operan per 90 menit dengan akurasi 75,8 persen dan hanya melepaskan 1,94 operan progresif saja.

Hanya saja, Adingra andal dalam melakukan dribel, di mana ia rata-rata membuat 3,58 dribel per 90 menit dan mampu melewati lawan sebanyak 2,39 kali per 90 menit.

Kemampuannya sebagai winger juga mumpuni saat turun membantu pertahanan, dengan rataan 2,98 tekel+intersep per 90 menit.

Melihat catatannya, Adingra bukanlah tipikal winger kreatif bagi Chelsea. Hanya saja dia eksplosif dan gemar melakukan tusukan ke area lawan.

Adingra punya potensi menjadi winger hebat di kemudian hari. Tapi untuk saat ini, Chelsea terlalu cepat jika harus memboyongnya dalam waktu dekat.

Terlebih Chelsea masih memiliki sosok winger lainnya seperti Angelo Gabriel. Dan bahkan, incarannya, Antonio Nusa, dianggap punya potensi yang lebih baik.