Bursa Transfer

Rumor Transfer Liga Spanyol: Barcelona dan Cancelo, Madrid ‘Dipukul’ Feyenoord

Selasa, 3 Oktober 2023 23:00 WIB
Penulis: Stefan Ariel Kristanto | Editor: Deodatus Kresna Murti Bayu Aji
© REUTERS/Johanna Geron
Santiago Gimenez di laga Feyenoord vs Shakhtar Donetsk (17/03/23). (Foto: REUTERS/Johanna Geron) Copyright: © REUTERS/Johanna Geron
Santiago Gimenez di laga Feyenoord vs Shakhtar Donetsk (17/03/23). (Foto: REUTERS/Johanna Geron)
Real Madrid

Real Madrid kena pukulan telak dari Feyenoord seusai berniat membajak Santiago Gimenez pada bursa transfer dingin 2024.

Real Madrid tampak masih mencari suksesor Karim Benzema yang merupakan mesin gol mereka setelah membuang striker veteran asal Prancis itu ke Al Ittihad.

Fichajes menyebut bahwa penyerang Feyenoord, Santiago Gimenez, masuk dalam radar Los Blancos pada bursa transfer musim dingin karena penampilan ciamiknya.

Santiago Gimenez tercatat mengoleksi 33 gol dari 53 laga yang dilakoni bersama Feyenoord, catatan yang cukup impresif di usia 22 tahun.

Namun, Real Madrid tampaknya kepentok dengan harga yang diminta Feyenoord untuk Santiago Gimenez di angka 50 juta euro, atau setara Rp820 miliar.

Atletico Madrid

Sementara itu, starlet Atletico Madrid, Rodrigo Riquelme, ternyata mendapatkan banyak tawaran dari klub lain pada bursa transfer musim panas 2023 lalu.

Setelah tampil impresif saat dipinjamkan ke Girona musim lalu, pria berusia 23 tahun itu mendapatkan tawaran peminjaman dari Real Betis, Valencia, dan Sevilla.

Di sisi lain, Manchester City menjadi salah satu klub yang berminat untuk mempermanenkan Rodrigo Riquelme selain Feyenoord.

Namun, Atletico Madrid menolak seluruh tawaran yang masuk untuk Rodrigo Riquelme pada bursa transfer musim panas 2023 lalu.

Rodrigo Riquelme saat ini tumbuh menjadi salah satu pemain kunci Atletico Madrid asuhan Diego Simeone pada musim 2023/2024 ini.