INDOSPORT.COM – Klub Liga Italia (Serie A), Inter Milan, gandeng Qatar Airways sebagai sponsor baru, apakah siap jor-joran belanja pemain di bursa transfer?
FCInterNews melaporkan Inter Milan sudah menandatangani kemitraan komersial dengan Qatar Airways, yang dapat menjadi sponsor utama pada jersey mereka mendatang.
Selama beberapa hari terakhir, laporan menunjukkan bahwa Inter dan Qatar Airways tengah dalam negosiasi tahap lanjut mengenai kesepakatan komersial.
Saat ini, aspek utama dari kemitraan ini adalah Qatar Airways sebagai maskapai penerbangan resmi tim besutan Simone Inzaghi tersebut.
Tak hanya itu saja, Gazetta juga mengeklaim bahwa ada potensi besar Qatar Airways juga akan menjadi sponsor utama Inter Milan yang baru pada jersey mereka mendatang.
Sponsor utama di jersey Inter saat ini adalah jasa streaming Paramount+ yang kontraknya akan berakhir pada Juni 2024 mendatang.
Oleh karena itu, jika Nerazzurri dan Paramount+ tidak melanjutkan negosiasi perpanjangan yang baru, Nerazzurri bakal segera mencari sponsor utama yang baru.
Dengan adanya Qatar Airways yang baru saja menjadi kemitraan komersial, besar kemungkinan maskapai penerbangan asal Qatar itu menjadi salah satu calon sponsor utama Inter yang baru.
Seandainya Paramount+ tidak memperpanjang kontraknya sebagai sponsor utama pada jersey Inter Milan, hal ini tentu akan membawa berkah bagi Nerazzurri.
Pasalnya, kekosongan sponsor utama bisa diambil alih oleh Qatar Airways yang berarti Inter Milan bisa saja belanja pemain lebih jor-joran lagi.