In-depth

Terancam Degradasi, 5 Pemain Lazio Ini Layak Diangkut AC Milan Pada Januari Nanti

Rabu, 4 Oktober 2023 16:23 WIB
Editor: Juni Adi
© REUTERS/Alberto Lingria
Mattia Zacagni (kiri) dan Luis Alberto merayakan gol di laga Lazio vs AS Roma (20/03/23). (Foto: REUTERS/Alberto Lingria) Copyright: © REUTERS/Alberto Lingria
Mattia Zacagni (kiri) dan Luis Alberto merayakan gol di laga Lazio vs AS Roma (20/03/23). (Foto: REUTERS/Alberto Lingria)

INDOSPORT.COM - Lazio tampil buruk di awal kompetisi musim ini hingga terpuruk di papan bawah klasemen Liga Italia (Serie A). Mereka pun terancam degradasi tetapi ada pemain yang berpotensi digaet klub lain.

Kompetisi sepak bola kasta tertinggi di Italia, Serie A, nampaknya cukup tidak bersahabat bagi beberapa klub top karena mereka kesulitan bersaing.

Dua klub asal Ibu Kota misalnya AS Roma dan Lazio. Keduanya tampil mengecewakan hingga terpuruk di papan bawah terancam degradasi.

Tetapi AS Roma perlahan mulai merangkak naik ke peringkat ke-13 saat ini dengan 8 poin. Sementara Lazio masih berkutat untuk lepas dari jerat ancaman degradasi.

Biancocelesti saat ini nangkring di peringkat ke-16 dengan 7 poin. Merekat hanya terpaut satu tingkat sebelum terjerumus masuk ke dalam kubangan degradasi.

Sejauh ini Lazio baru mengemas 2 kemenangan dari total 7 pertandingan. Berbanding terbalik dari performa musim lalu, dimana tim besutan Maurizio Sarri itu tampil trengginas dengan mengakhiri kompetisi di posisi ke-2.

Kehilangan gelandang Sergej Milinkovic-Savic yang dilego 40 juta euro ke Al-Hilal pada 12 Juli 2023 sangat terasa bagi Lazio. 

Selama ini, ia memiliki peran multifungsi. Pemain berusia 28 tahun itu bisa menjadi gelandang jangkar yang menjembatani lini belakang dan depan, gelandang kreatif yang mengkreasikan gol, dan sebagai penyerang dadakan untuk mengubah hasil laga.

Sebaliknya, kedatangan pemain baru dianggap terlambat karena sebagian besar tiba di pengujung jendela transfer musim panas ini yang berakhir pada 1 September. 

Akibatnya, mereka belum sepenuhnya nyetel dengan skuad, termasuk penyerang Taty Castellanos yang direkrut 15 juta euro dari New York City FC pada 21 Juli 2023.

”Saya khawatir pemain baru kami semua datang pada bulan Agustus. Ada yang berstatus bebas transfer dan ada pula yang dibekukan oleh klub asalnya. 

"Hal itu membuat mereka tidak berlatih rutin selama berminggu-minggu. Tentu saja, kita tidak bisa berada dalam kondisi yang luar biasa dalam keadaan seperti ini,” ujar Sarri.

Apabila Lazio harus turun kasta, maka setidaknya tiga bintang mereka wajib mencari klub lain untuk menyelamatkan kariernya. Siapa saja mereka?