Liga Inggris

Jadon Sancho Kian Dekat Jadi Tumbal Manchester United Gaet Federico Chiesa

Minggu, 8 Oktober 2023 16:20 WIB
Penulis: Yudha Riefwan Najib | Editor: Izzuddin Faruqi Adi Pratama
© REUTERS/Dylan Martinez/David Klein
Jadon Sancho kian dekat jadi tumbal klub Liga Inggris, Manchester United gaet Federico Chiesa di bursa transfer selanjutnya. (Foto: REUTERS/Dylan Martinez/David Klein) Copyright: © REUTERS/Dylan Martinez/David Klein
Jadon Sancho kian dekat jadi tumbal klub Liga Inggris, Manchester United gaet Federico Chiesa di bursa transfer selanjutnya. (Foto: REUTERS/Dylan Martinez/David Klein)

INDOSPORT.COM - Jadon Sancho kian dekat jadi tumbal klub Liga Inggris, Manchester United gaet Federico Chiesa di bursa transfer selanjutnya.

Hal tersebut dikarenakan tidak terlepas dari minat Manchester United untuk mendatangkan Federico Chiesa. Serta, masalah yang terjadi di antara Jadon Sancho dan Erik ten Hag.

Di sisi lain, Juventus dilaporkan memiliki maksud untuk memanfaatkan ketegangan antara Jadon Sancho dan Erik ten Hag.

Dilansir dari The Sun, Juventus memiliki keinginan untuk memboyong Sancho dari Manchester United pada bursa transfer Januari.

Bahkan, Juventus dilaporkan bersedia untuk membayar setengah gaji dari Jadon Sancho sebesar 350 ribu poundsterling, atau setara Rp6,6 miliar, per minggu.

Juventus juga telah merencanakan untuk memboyong winger berpaspor Inggris tersebut dengan nilai 60 juta poundsterling, setara Rp1,1 triliun.

Meskipun Manchester United bakal rugi jika merelakan kepergian Sancho karena sang pemain digaet dari Borussia Dortmund dengan biaya 73 poundsterling (Rp1,3 triliun).

Kendati demikian, Manchester United tidak kunjung menemukan permainan impresif seperti yang ditunjukkan oleh Jadon Sancho di Borussia Dortmund.

Sementara itu, Jadon Sancho diprediksi bakal menerima pinangan Juventus, mengingat dirinya lebih banyak duduk di bangku cadangan Manchester United.

Sedangkan, Manchester United akan rela melepaskan Jadon Sancho apabila Juventus juga mau memberikan Federico Chiesa.