INDOSPORT.COM - Bintang klub Liga Inggris (Premier League), Arsenal, Oleksandr Zinchenko menyatakan dirinya mendukung Israel dalam konflik negara tersebut dengan Palestina.
Oleksandr Zinchenko akan membela Arsenal menjalani pertandingan melawan Manchester City pada lanjutan Liga Inggris 2023-2024 di Emirates Stadium, Minggu (08/10/23).
Kendati demikian, Oleksandr Zinchenko justru membuat jagat media sosial gempar jelang partai pekan ke-8 Liga Inggris 2023-2024 antara Arsenal kontra Manchester City.
Melalui akun media sosial Instagram resminya, Zinchenko justru memberikan dukungan nyata terhadap Israel.
Bentuk dukungan pemain belakang Arsenal tersebut diunggah melalui snap story akun Instagram resmi miliknya.
"Saya mendukung Israel," tulis Oleksandr Zinchenko disertai dengan lambang negara Israel dikutip dari unggahan snap story-nya.
📲 Zinchenko on Instagram. pic.twitter.com/q2DckdlJxA
— CentreGoals. (@centregoals) October 7, 2023
Unggahan Zinchenko tersebut diyakini mendapatkan banyak tanggapan dari banyak pengguna media sosial Instagram.
Hal tersebut terbukti pada keputusan yang dibuat oleh Oleksandr Zinchenko dengan mengubah akun Instagram miliknya menjadi privasi alias tertutup.
Keadaan itu tidak relevan dengan ungkapan Oleksandr Zinchenko ketika mengutuk invasi Rusia atas negaranya, Ukraina.
Di sisi lain, Oleksandr Zinchenko menjadi pemain kedua raksasa Liga Inggris, Arsenal, setelah Mesut Ozil yang berbicara soal politik.